Daerah Rabu, 27 November 2024 | 11:11

APBD 2025 Pematangsiantar: Prioritas untuk Pemerataan dan Pengentasan Kemiskinan

Lihat Foto  APBD 2025 Pematangsiantar: Prioritas untuk Pemerataan dan Pengentasan Kemiskinan Wali Kota Pematangsiantar, Susanti Dewayani

Pematangsiantar – Wali Kota Pematangsiantar, dr. Susanti Dewayani, Sp.A, menyampaikan pidato dalam Sidang Paripurna III Masa Sidang I DPRD Kota Pematangsiantar Tahun Anggaran 2024, Senin (25/11/2024).

Dalam pidatonya, dr. Susanti menekankan pentingnya penggunaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran (TA) 2025 untuk mendorong pemerataan pembangunan, meningkatkan daya saing, mengurangi kemiskinan, dan membuka lapangan kerja berkualitas.

Menurut dr. Susanti, APBD 2025 dirancang dengan pendekatan money follows program, yang artinya hanya program yang benar-benar bermanfaat bagi masyarakat akan mendapatkan prioritas anggaran.

"APBD Tahun Anggaran 2025 pemanfaatannya benar-benar diarahkan ke prioritas untuk kemakmuran rakyat," ungkapnya.

dr. Susanti mengapresiasi proses pembahasan Ranperda APBD 2025 yang berlangsung dengan semangat kemitraan antara Pemkot dan DPRD.

Ia menyebut persetujuan ini merupakan bukti komitmen bersama untuk mewujudkan kesejahteraan rakyat melalui percepatan pelaksanaan program dan kegiatan yang tertuang dalam APBD.

"Dengan persetujuan DPRD, selanjutnya Ranperda ini akan disampaikan kepada Gubernur Sumatera Utara untuk evaluasi, sehingga dapat ditetapkan tepat waktu sesuai peraturan perundang-undangan," jelasnya.

Dalam sambutannya, dr. Susanti menekankan percepatan pelaksanaan program lintas Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) guna memastikan integrasi dan keberhasilan program pembangunan.

Dengan APBD yang telah ditetapkan, Pemkot akan berfokus pada:

  1. Pemerataan pembangunan infrastruktur di seluruh kecamatan.
  2. Pengurangan tingkat kemiskinan dan ketimpangan ekonomi.
  3. Peningkatan daya saing daerah melalui pengembangan SDM.
  4. Pembukaan lapangan kerja baru yang berkelanjutan.

Selain itu, ia juga menyampaikan pentingnya pengawasan dalam pelaksanaan anggaran, guna memastikan setiap program berjalan sesuai target yang telah ditetapkan.

Menutup sambutannya, dr. Susanti menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh pihak yang berkontribusi dalam pembahasan Ranperda hingga persetujuan bersama di DPRD. Ia berharap kolaborasi dan kemitraan antara Pemkot dan DPRD terus ditingkatkan.

"Dengan harapan semangat kemitraan antara Pemko Pematangsiantar dan DPRD Kota Pematangsiantar terus terjalin untuk mewujudkan kota yang lebih baik," pungkasnya.

Rapat paripurna yang dipimpin Ketua DPRD Kota Pematangsiantar Timbul Marganda Lingga, SH, berlangsung khidmat dan dihadiri oleh sejumlah pejabat, termasuk Wakil Ketua DPRD Frengki Boy Saragih, Sekda Junaedi Antonius Sitanggang, dan pimpinan OPD.[]

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya