Daerah Rabu, 29 Juni 2022 | 11:06

10 Penulis Terpilih Sebagai Pembicara dalam Festival Literasi Balige 2022

Lihat Foto 10 Penulis Terpilih Sebagai Pembicara dalam Festival Literasi Balige 2022 Nestor Rico Tambun. (Foto: Facebook)
Editor: Tigor Munte

Medan - Festival Literasi Balige 2022 mengundang 10 pengarang atau penulis untuk untuk hadir sebagai pembicara dalam kegiatan yang tengah berlangsung di Kabupaten Toba, Sumatra Utara.

Ke-10 penulis tersebut sebelumnya sudah mengirimkan karya buku masing-masing ke panitia Festival Literasi Balige. Mereka terpilih dari 60 penulis yang mengirimkan karya bukunya. 

Hal itu disampaikan Ita Siregar selaku penyelenggara Festival Literasi Balige 2022. Dia menyebut ke-10 penulis tersebut, yakni:

1. Deasy Tirayoh
2. Esha Tegar Putra
3. Sihar Ramses Simatupang
4. Nestor Rico Tambun
5. Saut Situmorang
6. Mariana Simanjuntak
7. Dian Nangin
8. Erlina Siahaan
9. Abram Christopher S
10.Fitria Manalu

Dikutip dari Facebook Nestor Rico Tambun, tiga di antara 10 penulis, yakni Deasy Tirayoh, Esha Tegar Putra, dan Sihar Ramses Simatupang hadir di Balige atas dukungan Perkumpulan Penulis Indonesia Alinea. 

Baca juga:

Festival Literasi Balige, Ingatan-ingatan tentang Sebuah Kota di Kawasan Danau Toba

Nestor menyebut, festival literasi ini sebuah kegiatan budaya yang berharga, terutama untuk kaum muda. Selayaknya pihak-pihak yang memiliki kemampuan mendukung dengan tulus seperti Alinea. 

Dia berharap, para pecinta literasi, lembaga/instansi yang berkaitan dengan budaya dan literasi, orang-orang dari Balige, siapa saja yang memiliki kemampuan memberi bantuan juga, dalam berbagai bentuk yang mungkin dibutuhkan panitia.

"Ini festival literasi pertama di Balige. Tak banyak kota di Indonesia yang bisa melaksanakan festival literasi, karena memang tidak mudah. Banyak hal yang harus diurus dan akomodasi yang harus disediakan. Ayo, dukung Balige. Ayo ke Balige," tulisnya, Rabu, 29 Juni 2022.

Ita Siregar dalam kesempatan berbeda menyebut, pihaknya mengundang ke-10 penulis dan akan dilakukan perkenalan melalui daring zoom meeting pada Rabu, 29 Juni 2022.

"Panitia FLB 2022 mengucapkan terima kasih atas terpilihnya pembicara di FLB 2022. Berkenaan itu kami mengundang untuk hadir acara perkenalan pembicara dan agenda FLB," ungkapnya. []



Berita Terkait

Berita terbaru lainnya