Jakarta - Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto ungkapkan penyebab munculnya nama Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dalam radar bakal calon presiden (Bacawapres) Ganjar Pranowo.
Hasto menjelaskan munculnya nama AHY karena dilatarbelakangi oleh semangat untuk merangkul seluruh elemen politik di Tanah Air.
"Ya, ketika nama itu muncul, Mas AHY disampaikan Mbak Puan Maharani (Ketua DPP PDI Perjuangan), spirit yang ada kan spirit yang merangkul seluruh elemen politik," kata Hasto di sela-sela Rapat Kerja Nasional (Rakernas) III PDIP di Sekolah Partai Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Kamis, 8 Juni 2023.
Sebelumnya, ada 10 kandidat cawapres Ganjar Pranowo yang masuk dalam list PDIP sebagaimana diungkap Puan Maharani.
Salah satunya, Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY yang juga Ketua Umum DPP Partai Demokrat.
Puan menyebut 10 nama termasuk nama AHY di sela rakernas PDIP ke-3 di Lenteng Agung pada Selasa, 6 Juni 2023.
Penyebutan nama itu langsung direspons AHY dengan menggelar konferensi pers bersama para loyalisnya.
AHY mengaku menghormati apa yang disampaikan Puan.
"Saya pertama ya berterima kasih kepada siapapun yang menyebutkan bahwa AHY bisa diperhitungkan dan lain sebagainya, berpasangan dengan siapa pun, termasuk terakhir Ibu Puan Maharani menyampaikan, iya bisa saja dengan Mas Ganjar Pranowo," kata AHY di kantor DPP Partai Demokrat, Jalan Proklamasi, Jakarta Pusat, Rabu, 7 Juni 2023.
"Saya menghormati seperti saya menghormati siapapun yang memberikan sikap atau pernyataan," ucapnya.[]