Hiburan Rabu, 29 Juni 2022 | 00:06

Alasan Kiki Aulia Ucup Boyong Ikon Dangdut Inul dan Nassar ke Pestapora 2022

Lihat Foto Alasan Kiki Aulia Ucup Boyong Ikon Dangdut Inul dan Nassar ke Pestapora 2022 Direktur Utama Boss Creator, Kiki Aulia Ucup. (Foto: Opsi/Eno Suratno Wongsodimedjo)
Editor: Eno Dimedjo

Jakarta - Promotor Boss Creator membeberkan alasan menghadirkan dua ikon dangdut Indonesia, yakni Inul Daratista dan Nassar ke panggung festival Pestapora 2022. Keduanya, dinilai merupakan sosok musisi besar yang justru terlupakan.

Berbicara dalam konferensi pers Latihan Pestapora di kawasan SCBD, Jakarta Selatan pada Selasa, 28 Juni 2022, Direktur Utama Boss Creator Kiki Aulia Ucup mengatakan bahwa keduanya merupakan raja dan ratu di kancahnya.

Kiki bilang, Inul Daratista dan Nassar sejatinya adalah musisi yang justru dikenal sebagai artis televisi. Ia menilai, aksi panggung dua ikon dangdut itu bakal menjadi daya tarik sendiri bagi penonton Pestapora 2022 yang didominasi anak muda.

"Kalau ngomongin nama besar yang terlupakan sama orang untuk penampil di musik, ya dua nama inilah. Nah di sini (dangdut) yang jadi raja sama ratunya Inul sama Nassar," kata Kiki Aulia Ucup, dikutip Opsi pada Rabu, 29 Juni 2022.

"Di sisi lain orang pasti penasaran, orang yang di umuran kita `gimana sih penampilan aslinya?`, secara langsung, gimana sih penampilan Inul," tutur dia.

Penyanyi dangdut Inul Daratista. (Foto: Instagram/inul.d/

Sebagai alasan pribadi, Kiki mengaku pernah menyaksikan penampilan Nassar di atas panggung. Menurutnya, pelantun lagu Mati Lampu itu demikian layak menjadi bintang di gelaran Pestapora 2022.

"Termasuk Nassar, karena gue pernah lihat penampilan dia, dan gua ada ketertarikan di situ untuk membawa Nassar ikut di Pestapora," kata Kiki Aulia Ucup.

Gelaran Pestapora sendiri merupakan perhelatan akbar perdana Boss Creator yang digawangi oleh Kiki Aulia Ucup, yang saat ini sudah tidak terafiliasi dengan kegiatan serupa lainnya.

Keriaan ini, diagendakan untuk diselenggarakan pada 23,24 dan 25 September 2022 mendatang di Gambir Expo Kemayoran.

Pada April lalu, tiket konser early-bird telah habis terjual dalam kurun waktu kurang dari 1 menit, dan penjualan tiket presale pertama dan kedua juga habis terjual dalam waktu hanya 5 menit.

Menjawab tingginya antusiasme masyarakat, penjualan tiket harian gelaran Pestapora akan kembali dibuka pada 5 Juli 2022 melalui situs resmi www.pestapora.com dan loket.com.

Baca juga: Kiki Aulia Ucup Pertemukan Kerispatih dengan Sammy Simorangkir di Pestapora 2022

Baca juga: Keriaan Musik Latihan Pestapora Bakal Sambangi 11 Kota di Indonesia

Tiket yang dijual hanya berlaku satu hari atau merupakan tiket harian yang dibandrol seharga Rp. 250.000 (di luar pajak). []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya