Hukum Rabu, 16 November 2022 | 16:11

Amankan KTT G20 di Bali, Seorang Polisi Tewas Setelah Memesan PSK

Lihat Foto Amankan KTT G20 di Bali, Seorang Polisi Tewas Setelah Memesan PSK Ilustrasi garis polisi. (Foto: Ist)
Editor: Tigor Munte

Jakarta - Seorang anggota kepolisian yang bertugas mengamankan jalannya KTT G20 di Bali, tewas setelah ditikam sejumlah orang pasca memesan seorang PSK.

Personel tersebut bernama Bripda Fitrah Nur Syamsah berusia 22 tahun, kelahiran Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan.

Fitrah bertugas di Baharkam Mabes Polri. Mendapat penugasan melakukan pengamanan di Bali selama pelaksanaan G20.

Dia menginap di Hotel Aston Denpasar selama menjalankan tugas. Dia lalu membooking seorang PSK berinisial LKDS berusia 22 tahun, melalui aplikasi MiChat.

Setelah terjadi kesepakatan, mereka berjanji melakukan kencan di Hotel Permata Dana, Jalan Pidada Ubung, Denpasar pada Selasa, 16 November 2022 pukul 01:00 WITA.

Fitrah lalu bergerak ke hotel yang sudah disepakati. Setibanya di sana, dia bertemu dengan PSK tersebut dan memutuskan cancel untuk kencan, karena merasa perempuan tersebut tidak sesuai dengan yang diinginkannya.

Baca juga:

Polisi Menduga Selebgram Makassar yang Nyambi Jadi PSK Lebih dari Dua Orang

Dia meminta uangnya kembali kepada PSK tersebut. Namun permintaan ditolak hingga terjadi keributan antara Bripda Fitrah dengan beberapa orang di lokasi yang menjadi pelaku penikaman.

Bripda Fitrah tumbang, dengan kondisi leher terluka dan bersimbah darah. Sempat dilarikan ke RS Wangaya Denpasar untuk mendapat perawatan emergensi.

Sayang, nyawanya tak tertolong dan menghembuskan nafas terakhir di rumah sakit tersebut sebagaimana dilansir dari Okezone.

Kepolisian dari Polresta Denpasar yang menerima kabar ini belum menjelaskan secara rinci kejadian persisnya yang menyebabkan seorang petugas pengamanan G20 tewas ditusuk.

Kepala Seksi Humas Polresta Denpasar Iptu Ketut Sukadi dihubungi Rabu, 16 November 2022, menyebut pihaknya belum menerima laporan dari Satuan Reskrim atas peristiwa tersebut. []

 

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya