Jakarta - Pencabik bas grup musik Polka Wars, Xandega kembali menyapa pendengarnya lewat single solo terbaru bertajuk IZ DA LUV (SUNSHINE). Karya ini, ia persembahkan secara khusus kepada para penggemar kucing.
Lewat keterangan tertulisnya, Xandega mengatakan bahwa lagu yang merupakan kelanjutan single debut solo bertajuk DA DAWG WITHIN yang dirilis pada November lalu ini hadir dengan nuansa upbeat serupa anthem.
Penggarapan lagu ini terinspirasi oleh nyanyian nina-bobok yang diimprovisasi oleh istri Xandega untuk kucing mereka sewaktu masih kecil dan baru saja diadopsi, lalu nyanyian tersebut direkam, di-sample, & dibuat menjadi lagu ini oleh Xandega Tahajuansya.
Lagu ini menjelajahi perspektif kucing dan juga perspektif pemiliknya, merayakan suka duka ikatan cinta mereka meskipun waktu akan memisahkan mereka pada akhirnya.
Xandega berbagi kredit penulisan lagu dengan istrinya, Dewi Kharisma Putri, dan berbagi kredit produser lagu bersama Mamoy yang dikenalkan oleh band White Chorus di mana ia menjadi mixer & mastering engineer dari album debut mereka yang berjuluk Limbo.
Lagu ini menampilkan vokal bantuan dari Emir AM & Clara Friska Adinda dari White Chorus, dan Will Mara, penyanyi, penulis lagu dan produser yang memproduksi beberapa lagu terkenal dari Nadin Amizah dan Gangga dan juga salah satu anggota band Ricecooker dengan aktor Jerome Kurnia.
Baca juga: Mantap Jadi Solois Lewat Single Ceriakan Dunia, Pepeng Eks NAIF Janji Rilis Album
Baca juga: Afgan Manggung di Amerika Serikat Bawa Single Baru Shallow Water
Lagu ini disertai dengan video lirik yang menampilkan kenangan berharga Xandega, istrinya, dan kucing mereka QP, yang dibuat oleh filmmaker/musisi Individual Distortion. []