Hiburan Kamis, 16 Juni 2022 | 13:06

Bantah Rumor Bubar, RM BTS Sebut Banyak Kata Kunci Sensasional

Lihat Foto Bantah Rumor Bubar, RM BTS Sebut Banyak Kata Kunci Sensasional Grup boyband BTS. (Foto: Big Hit Music)
Editor: Eno Dimedjo

Jakarta - Boyband K-Pop BTS kembali membantah rumor yang menyebut bahwa mereka bubar usai merilis pengumuman bakal rehat sementara lantaran para personelnya bakal lebih berfokus kepada karier solo mereka.

Laman Yonhap melaporkan, personel BTS, RM dalam pernyataannya di platform WeVerse mengatakan bahwa keputusan penghentian aktifitas grup dilakukan lantaran ingin menunjukkan performa terbaik sebagai tim maupun individu.

"Kami akan mencoba untuk menunjukkan penampilan yang baik sebagai tim atau individu," kata RM, dikutip Opsi pada Kamis, 16 Juni 2022.

Sebelumnya pada Selasa, 14 Juni 2022, BTS resmi merilis pengumuman mengenai rencana mereka untuk undur diri sejenak dari kancah permusikan lantaran para personelnya ingin berfokus untuk karier solo.

Setelah pengumuman tersebut, RM mengaku bahwa ia bahkan mendapat panggilan telepon paling banyak semenjak sembilan tahun berkarier.

Grup boyband BTS. (Foto: Big Hit Music)

Pengumuman itu memang mengejutkan banyak pihak termasuk penggemar dan media, baik di Korea Selatan maupun di luar negeri tersebut.

Pengumuman yang disampaikan melalui video di YouTube itu juga menimbulkan spekulasi bahwa "hiatus" secara praktis berarti tidak akan ada lagi kegiatan grup atau grup akan dibubarkan karena mereka akan menjalani wajib militer mulai tahun ini.

"Mereka memasukkan banyak kata kunci sensasional seperti `pembubaran` atau `menghentikan aktivitas`," tutur RM.

"Bukannya saya tidak tahu ini bakal terjadi atau saya tidak mempersiapkannya, hanya saja saya merasa ini pahit," kata dia.

Di sisi lain, Maknae alias anggota termuda BTS, Jungkook, juga membantah rumor tersebut dalam video V Live barunya pada Rabu malam, 15 Juni 2022.

Ia mengatakan dirinya perlu sedikit mengklarifikasi rumor tersebut dan mengatakan bahwa BTS masih terdapat banyak hal yang harus mereka lakukan sebagai sebuah grup.

"Kami mengatakan, kami akan melakukan kegiatan individu tetapi tidak pernah mengatakan kami akan berhenti sebagai BTS," tuturnya.

Baca juga: Isu Lagu Baru Aespa Bocor di Internet, SM Entertainment Rilis Pernyataan

Baca juga: Lagu Girls Milik Girlband K-Pop Aespa Dikabarkan Bocor di Internet

"Kami tidak punya niat untuk berhenti dan masih memiliki banyak rencana grup yang tersisa. BTS akan selamanya," ujar V BTS. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya