Jakarta - Nama Bilqis Prasista mendadak jadi buah bibir di jagat bulu tangkis Tanah Air. Namanya trending di media sosial menyusul kiprahnya menundukkan pemain nomor 1 dunia dari Jepang Akane Yamaguchi dalam Uber Cup 2022 di Bangkok.
Dalam duel yang berlangsung di Impact Arena, Rabu, 11 Mei 2022, Bilqis bahkan menumbangkan juara dunia itu hanya dua gim, 21-19 dan 21-19 berdurasi 35 menit.
Kemenangan Bilqis membuat tim Uber Indonesia memimpin 1-0 atas Jepang di Grup A. Indonesia dan Jepang sudah memastikan tiket perempat final. Pemenang dalam pertandingan akan menentukan juara grup.
Lalu siapakah Bilqis, yang begitu tenang menyudahi perlawanan seorang Akane Yamaguchi? Dilansir dari berbagai sumber, gadis kelahiran Malang, 24 Mei 2003 itu ternyata punya `darah biru` dalam dunia bulu tangkis.
Ayahnya adalah Joko Supriyanto, sosok pebulutangkis top Tanah Air di masanya. Joko adalah juara dunia 1993. Ibu Bilqis, Zelin Resiana juga adalah eks pebulutangkis pelatnas.
Baca juga:
Uber Cup 2022: Komang Ayu Kalahkan Tunggal Putri Prancis
Zelin masuk dalam skuad Uber Indonesia, sebagai pemain ganda putri yang menikmati juara Uber Cup 1994 dan 1996.
Bilqis bernaung di bawah bendera PB Djarum, klub petelur atlet-atlet bulu tangkis kelas nasional dan dunia. Bilqis masuk radar PBSI dan ditarik pelatnas pada 2020. Masih baru ternyata.
Prestasi? Bilqis sudah menorehkannya, sebut saja juara di Jakarta Junior International Series 2019 (U17), juara tunggal remaja putri Djarum Sirnas Sumatera Selatan Open 2019, juara di Bangladesh Junior International Series 2021, dan runner up Denmark Junior.
Bilqis masuk tim Indonesia di Badminton Asia Team Championships (BATC) Malaysia pada 15-20 Februari 2022 lalu.
Teranyar masuk skuad Uber Cup 2022. Dan tiga turun bertanding, ketiganya dimenangkannya. Melawan Prancis, Bilqis menundukkan pemain 69 dunia Yaelle Hoyaux dalam duel tiga gim, 17-21, 21-14, dan 21-18.
Melawan Jerman, sebagai tunggal ketiga berhasil mengalahkan Florentine Schoffski, juga tiga gim, 21-12, 12-21, dan 21-7. []