Medan - Wali Kota Medan, Bobby Nasution mengaku pihaknya telah memberikan teguran kepada manajemen Holywings yang ada di ibu kota Provinsi Sumatra Utara itu.
Teguran itu merupakan buntut dari promosi minuman beralkohol gratis bagi pemilik nama Muhammad dan Maria yang dilakukan Holywings.
"Pihak Holywings yang ada di Kota Medan telah meminta maaf atas kekeliruannya. Untuk izinnya masih tetap berjalan, dan kita sudah memberikan teguran," kata Bobby, Selasa 28 Juni 2022.
Menurut menantu Presiden Joko Widodo ini, nama Muhammad dan Maria yang dipakai oleh Holywings dalam promosinya, merupakan nama yang sangat penting bagi agama tertentu.
Karena itu, orang nomor satu di Pemko Medan ini menegaskan agar tidak lagi ada kejadian serupa yang berpotensi mengganggu kehidupan beragama, terkhusus di Kota Medan.
"Nama yang dipakai adalah nama yang sangat berarti bagi umat Muslim dan Kristiani. Ini harus dipahami oleh Holywings," tegasnya. ()