News Rabu, 31 Agustus 2022 | 17:08

Cawapres Hasil Musra Indonesia I, Andi Gani: Kuda Hitam Baru Ketua Umum Kadin

Lihat Foto Cawapres Hasil Musra Indonesia I, Andi Gani: Kuda Hitam Baru Ketua Umum Kadin Ketua Dewan Pengarah Musra Indonesia, Andi Gani Nena Wea. (Foto: Opsi/Fernandho Pasaribu)

Jakarta - Muncul sosok yang tak terduga dalam kegiatan Musyawarah Rakyat (Musra) Indonesia Jilid I yang berlangsung di Bandung, Minggu, 28 Agustus 2022 lalu.

Demikian disampaikan Ketua Dewan Pengarah Musra Indonesia, Andi Gani Nena Wea saat membacakan hasil voting capres dan cawapres pilihan rakyat.

Dari hasil voting, Ridwan Kamil berhasil menduduki posisi pertama cawapres pilihan rakyat sebanyak 2.225 suara atau 38,89 persen.

Kemudian, urutan kedua ada Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto dengan suara 758 atau 13,25 persen.

"Cawapres ada kejutan menurut kami. Kalau Pak Ridwan Kamil tidak terlalu terkejut kita, tapi diposisi kedua Airlangga Hartarto menempati posisi nomor kedua di Jawa Barat. Ridwan Kamil 38,89 persen, Airlangga 13,25 persen," kata Andi kepada wartawan di kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Rabu, 31 Agustus 2022.

Ketua Umum Kadin Indonesia, Arsjad Rasjid. (Foto:Istimewa)

Selain itu, dia juga mengungkapkan sosok yang tak terduga pada kegiatan itu, yakni Ketua Umum Kadin Indonesia, Arsjad Rasjid.

"Jadi ada nama kuda hitam baru Ketua Umum Kadin Arsjad Rasjid berbanding tipis dengan Erick Thohir di 10,33 persen," kata dia.

Berikut nama-nama cawapres hasil Musra Indonesia I pilihan rakyat;

1. Ridwan Kamil: 2.225 pemilih (38,89 persen)

2. Airlangga Hartarto: 758 pemilih (13,25 persen)

3. Erick Thohir: 733 pemilih (12,81 persen)

4. Arsjad Rasjid: 591 pemilih (10,33 persen)

5. Puan Maharani: 543 pemilih (9,49 persen)

6. Anies Baswedan: 279 pemilih (4,88 persen)

7. Sandiaga Uno: 232 pemilih (4,06 persen)

8. Ganjar Pranowo: 158 pemilih (2,76 persen)

9. Moeldoko: 88 pemilih (1,54 persen)

10. Dedi Mulyadi: 43 pemilih (0,68 persen)

11. Agus Harimurti Yudhoyono: 32 pemilih (0,56 persen).[]

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya