Hiburan Jum'at, 01 Juli 2022 | 13:07

Daftar Harga Tiket Konser Westlife di Candi Prambanan Yogyakarta 2022

Lihat Foto Daftar Harga Tiket Konser Westlife di Candi Prambanan Yogyakarta 2022 Daftar harga tiket konser Westlife di Candi Prambanan Yogyakarta. (Foto: Rajawali Indonesia)
Editor: Eno Dimedjo

Jakarta - Promotor Rajawali Indonesia mengumumkan daftar harga tiket konser Westlife di Candi Prambanan, Yogyakarta pada 2 Oktober 2022 mendatang. Gelaran ini, merupakan bagian dari pertunjukan tambahan di tiga kota luar Jakarta.

Selain Yogyakarta, Westlife juga diagendakan menyambangi penggemarnya di Sentul International Convention Center, pada 24 September 2022. Sementara pertunjukan di Surabaya, akan dihelat di Jatim International Expo, pada 25 September 2022.

Dalam pengumuman yang disampaikan melalui postingan di media sosial, Promotor Rajawali Indonesia mengumumkan bahwa tiket konser Westlife di Yogyakarta akan dijual dalam tiga kategori.

Kategori yang disiapkan yaitu kelas VVIP dengan konsep reserved seating alias duduk, serta kelas festival A dan Festival B dengan konsep standing alias berdiri.

Berikut Opsi rangkumkan daftar harga tiket konser Westlife di Candi Prambanan, Yogyakarta:

VVIP: Rp 3.500.000
Festival A: 2.500.000
Festival B: 1.500.000

Harga tersebut sudah termasuk pajak hiburan dengan jumlah yang ditetapkan pemerintah. Namun, harga belum termasuk biaya admin sebesar 5 persen.

Tiket gelaran konser Westlife di Candi Prambanan, Yogyakarta pada 2 Oktober 2022 mendatang dapat dibeli secara offline dan online.

Poster konser Westlife di Indonesia. (Foto: Rajawali Indonesia)

Calon penonton yang ingin membeli tiket secara offline bisa menyambangi toko Margaria Batik Jogja di tiga titik, yakni Jalan Margo Mulyo 65, Jalan Urip Sumoharjo 31, dan Jalan Kemasan 58 Kotagede.

Selain itu, penjualan tiket offline juga tersedia di Margaria Batik Semarang yang berada di Komplek Ruko Mal Ciputra Lantai 1, serta di Barik Enom Jogja yang berada di Jalan Sagan 24A.

Baca juga: Sapa Indonesia Lebih Awal, Westlife Bakal Konser di Sentul, Surabaya dan Yogyakarta

Baca juga: Westlife Buka Kemungkinan Gelar Konser Tambahan di 3 Kota Luar Jakarta

Penjualan tiket secara online tersedia di situs dua resmi penjualan, yakni Margariabatik.id dan Enom.id. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya