Jakarta - Grup musik rock .Feast menepati janjinya untuk merilis album penuh ketiga bertajuk Membangun & Menghancurkan yang sudah lama dinantikan. Karya ini, dilepas di bawah panji label Sun Eater mulai 30 Agustus 2024 kemarin.
Berbicara dalam keterangan tertulisnya, .Feast yang dikomandoi Baskara Putra (vokal), Adnan Satyanugraha (gitar), Dicky Renanda (gitar) dan Fadli "Awan" Fikriawan (bas) ini mengatakan bahwa album ini dirilis setelah proses yang berbelit-belit dengan berbagai hal tak terduga.
Dalam penggarapan album ini, para personel .Feast merombak diri dengan berkolaborasi bersama sejumlah produser musik Indonesia terbaik saat ini, termasuk Laleilmanino, Lafa Pratomo dan Iga Massardi.
Keterlibatan 12 produser dari berbagai sudut kancah musik Indonesia saat ini dalam penggarapan album ini, diharapkan mampu menghidupkan ke-15 lagu yang terdapat di album Membangun & Menghancurkan.
"Keberadaan produser yang banyak ini bikin kami menemukan perspektif baru dalam mengerjakan album ini yang sangat kami butuhkan setelah 10 tahun lebih berjalannya .Feast," ucap Awan, dikutip Opsi pada Rabu, 4 September 2024.
Grup band rock, .Feast. (Foto: Istimewa)
Tiga lagu yang masing-masing berjudul Konsekuens, Politrik dan Nina sudah dirilis terlebih dulu dalam format digital. 12 sisanya, dipasang demi menggenapi komposisi maksimal di album ini.
Berisi total 15 lagu, album mencakupi materi bertema paling personal dan sarat introspeksi sejauh ini dari .Feast yang menjauh dari isu-isu sosiopolitis yang selama ini menjadi ciri khas mereka demi lirik mengenai menjadi orang tua, kematian, hedonisme, hasrat, kebencian terhadap diri sendiri serta topik-topik lain yang mencerminkan secara lebih lengkap keempat pria dewasa ini yang memasuki usia 30-an.
Baca juga: Tepati Janji Garap Album Membangun & Menghancurkan, .Feast Lepas Single Konsekuens
Baca juga: .Feast Lepas Politrik, Single Kedua dari Album Membangun & Menghancurkan
Saat ini, 15 lagu dalam album Membangun & Menghancurkan milik .Feast sudah bisa didengarkan di berbagai platform pemutar musik digital. []