Hiburan Kamis, 19 Desember 2024 | 10:12

Film Hutang Nyawa Hadirkan Kengerian yang Dekat dengan Realita Sosial

Lihat Foto Film Hutang Nyawa Hadirkan Kengerian yang Dekat dengan Realita Sosial Salah satu adegan di film Hutang Nyawa. (Foto: Istimewa)
Editor: Eno Dimedjo

Jakarta - Rumah produksi Visinema Pictures dan Legacy Pictures kembali mempersembahkan karya sinema terbaru mereka berjudul Hutang Nyawa. Film ini, diangkat kisahnya dari thread media sosial X karya Yosep Anggi Noen yang viral.

Lewat keterangan tertulisnya, sutradara Billy Christian mengatakan bahwa film Hutang Nyawa hadir tidak hanya menyuguhkan kengerian semata, namun relevansi cerita yang terjaga dan tidak jauh dari realitas kehidupan nyata.

"Saya ingin menghadirkan horor yang tidak hanya menyeramkan, tetapi juga relevan dengan realitas sosial," ucal Billy, dikutip Opsi pada Kamis, 19 Desember 2023.

"Tumbal pabrik adalah tema yang dekat dengan masyarakat kita namun masih jarang diungkap dengan jelas, sebuah kisah yang memadukan ketakutan dengan cerminan kehidupan sehari-hari," tuturnya.

Dalam ceritanya, film Hutang Nyawa menyoroti kisah tentang kehidupan Erwina (Taskya Namya), seorang ibu muda yang harus bekerja di sebuah pabrik tua demi menyelamatkan keluarganya dari lilitan hutang.

Salah satu adegan di film Hutang Nyawa. (Foto: Istimewa)

Namun, di balik hiruk-pikuk mesin pabrik itu, tersembunyi rahasia kelam, sebuah praktik mistis yang menjadikan pekerja sebagai tumbal untuk kesuksesan pabrik.

Sementara produser Angga Dwimas Sasongko menjelaskan bahwa berbeda dengan film horor konvensional, film Hutang Nyawa menyelami sisi kelam eksploitasi buruh, dimana kerja keras sering kali tidak dihargai, dan dalam cerita ini, bahkan dibayar dengan nyawa.

Film ini, kata dia, menggambarkan bagaimana ambisi dan keserakahan dapat mengorbankan yang lemah demi kesuksesan.

"Dengan narasi yang kuat, film ini punya daya tarik luar biasa karena menyuarakan pengalaman yang sering kali tersembunyi. Kami ingin mengajak penonton tidak hanya merasakan ketakutan, tetapi juga merenungkan apa yang terjadi di balik layar kehidupan banyak pekerja," kata Angga.

Baca juga: Sinopsis Film Cinta Tak Seindah Drama Korea (CTSDK)

Baca juga: Michael Rainheart dan Febri Darmayanti, Generasi Baru Visinema Lewat Film Hutang Nyawa

Saat ini, film Hutang Nyawa sudah bisa disaksikan di layar bioskop di seluruh Indonesia mulai 12 Desember 2024. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya