Daerah Kamis, 22 Desember 2022 | 16:12

Ganjar: 14 Armada Trans Jateng Angkut Ribuan Penumpang Per Hari

Lihat Foto Ganjar: 14 Armada Trans Jateng Angkut Ribuan Penumpang Per Hari Balai Trans Jateng terus menyosialisasikan pembayaran nontunai di enam koridor. (Foto: Opsi/Pemprov Jateng)
Editor: Yohanes Charles

Semarang - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo mengungkapkan bawah ada 14 armada yang beroperasi di koridor 6 Trans Jateng, Semarang - Grobogan.

Setiap armada melakukan 6 kali perjalanan setiap harinya.

Dengan kapasitas itu, tidak kurang dari 2.500 penumpang perhari memanfaatkan Trans Jateng.

Koridor ini pun jadi salah satu koridor yang paling diminati. Faktor utamanya, selain tarif yang murah tentu juga soal kenyamanan dan keamanannya.

"Dulu, antara Semarang - Grobogan memang banyak sekali armada bus yang beroperasi," kata Ganjar, Kamis, 22 Desember 2022.

Maka salah satu cara dilakukan oleh Pemprov Jateng, kata Ganjar, ketika melakukan transformasi angkutan, pihaknya mengajak semua pengusaha bus untuk membentuk konsorsium.

"Cara itu alhamdulillah jadi solusi yang tepat untuk menyatukan berbagai pihak untuk mendukung program ini," pungkasnya. []

 

Baca juga kumpulan berita terkini lainnya dari tim redaksi kami melalui Google News

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya