Daerah Senin, 13 Desember 2021 | 13:12

Gelar Razia Gegara Insiden Kecelakaan di Medan, Tiga Sopir Angkot Positif Narkoba

Lihat Foto Gelar Razia Gegara Insiden Kecelakaan di Medan, Tiga Sopir Angkot Positif Narkoba Personel Sat Lantas Polrestabes Medan memeriksa kelengkapan sopir angkot. (Foto: Opsi/Ist)
Editor: Fernandho Pasaribu Reporter: , Andi Nasution

Medan - Petugas gabungan dari Satuan Lalu Lintas Polrestabes Medan, Dinas Perhubungan, dan Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sumatera Utara, menggelar razia terhadap sopir angkutan kota (angkot) di depan Taman Makam Pahlawan, Jalan Sisingamangaraja, Senin, 13 Desember 2021.

Selain memeriksa kelengkapan angkot, petugas juga melakukan tes urine terhadap sopir. Dari hasil tes urine, sebanyak tiga orang pengemudi angkot Morina 81 jurusan Belawan-Amplas, positif mengkonsumsi narkoba.

Alhasil, penumpang di dalam angkot yang dikendarai tiga sopir positif narkoba ini langsung diturunkan dan kemudian dipindahkan ke angkutan lain.

"Dari hasil tes urine, sebanyak tiga sopir angkot positif mengkonsumsi narkoba," kata Kasat Lantas Polrestabes Medan, AKBP Sonny W Siregar.

Menurutnya, tiga sopir tersebut akan direhabilitas untuk disembuhkan dari ketergantungan narkoba.

"Tiga sopir ini korban dari penyalahgunaan narkoba," ucap AKBP Sonny.

Diketahui, razia terhadap angkot gencar dilakukan pasca sejumlah insiden yang terjadi, di antaranya angkot Mini Wampu 123 yang menerobos kereta api beberapa waktu lalu di Jalan Sekip.

Akibat aksi ugal-ugalan sopir yang belakangan diketahui positif narkoba dan menyetir di bawah pengaruh minuman keras tuak, sebanyak empat penumpang meninggal. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya