Daerah Sabtu, 03 Desember 2022 | 17:12

Gempa Magnitudo 6.4 Goncang Kabupaten Garut

Lihat Foto Gempa Magnitudo 6.4 Goncang Kabupaten Garut Gempa Garut, Jawa Barat. (Foto: BMKG)
Editor: Tigor Munte

Jakarta - Gempa kembali terjadi di Provinsi Jawa Barat pada Sabtu, 3 Desember 2022. Tepatnya di 52 km Barat Daya Kabupaten Garut.

Gempa dengan kekuatan magnitudo (M) 6.4 namun tidak berpotensi tsunami, seperti disampaikan pihak BMKG.

"Hati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi," demikian peringatan yang disampaikan di laman BMKG.

Disebutkan, gempa M 6.4 terjadi pukul 16:49:41 WIB. Lokasinya berada di 7.51 LS, 107.52 BT dengan kedalaman 118 Km.

Gempa juga dirasakan peserta Muktamar XIV Nasyiatul Aisyiyah yang tengah berlangsung di Grand Asrilia Hotel, yakni venue persidangan. 

"Alhamdulillah seluruh peserta, penggembira dan panitia di lokasi dalam keadaan aman. Kami berharap saudara dan kerabat di Garut dalam keadaan baik. Amin Ya rabbal `alamin," ujar pemilik akun Nasyiatul Aisyiyah @ppnasyiah. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya