Mamuju - Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) optimis menangkan Pemilihan Umum (Pemilu) yang akan diselenggarakan 2024 mendatang.
Hal tersebut disampaikan Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, saat menghadiri peresmian gedung baru DPD Partai Gerindra Sulawesi Barat (Sulbar), Rabu, 20 Juli 2022.
Sufmi Dasco mengungkapkan, peresmian kantor DPD Gerindra Sulbar menunjukkan militansi pengurus partai dalam memacu semangat.
"Kita berjuang agar Partai Gerindra lebih besar lagi di Sulbar," kata Sufmi Dasco dalam sambutannya.
Tentu ada tujuan-tujuan yang sangat penting untuk diwujudkan Partai Gerindra dalam menghadapi perhelatan Pemilu 2024 mendatang.
"Kita ingin mencapai tujuan yang sudah kita targetkan," katanya.
Pertama itu adalah bagaimana Gerindra memperbanyak kursi. Partai Gerindra saat ini merupakan partai terbesar kedua di Sulbar.
"Kalau menurut survei kemarin, Partai Gerindra secara nasional itu mepet-mepet mendekati posisi satu. Kita berharap, di Sulbar juga demikian. Mudah-mudahan hasilnya enggak cuma mepet-mepet tetapi bisa di posisi satu," kata Sufmi Dasco.
Setelah memperbanyak kursi, kata Sufmi Dasco, pihaknya menargetkan kemenangan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto jadi presiden 2024 mendatang.
"Tentunya Prabowo presiden, tadi sudah dibilang harga mati di Sulbar. Kalau kita hampir menang terus, kali ini kita mesti menang," katanya. []