Daerah Jum'at, 05 Agustus 2022 | 11:08

Gudang Mi Instan di Aceh Terpanggang Api

Lihat Foto Gudang Mi Instan di Aceh Terpanggang Api Sejumlah warga melihat gudang mi instan di Aceh terbakar. (Foto:Opsi/istimewa)
Editor: Fernandho Pasaribu Reporter: , Syamsurizal

Aceh Barat Daya - Kebakaran menghanguskan gudang penyimpanan mi instan milik perusahaan Indo Marco di jalan Medan-Banda Aceh tepatnya di depan SPBU Desa Meunasah Krueng, Kabupaten Aceh Besar, Provinsi Aceh.

"Kejadian sekitar pukul 21:00 WIB tadi malam (Kamis malam, 4 Agustus 2022)," kata warga setempat bernama Sulaiman, Jumat, 5 Agustus 2022.

Dia berujar, warga sempat melihat asap keluar dari gudang. Tidak berselang lama terlihat api membumbung tinggi.

Petugas gudang terlihat berupaya memadamkan api sebelum petugas pemadam kebakaran tiba di lokasi.

"Tidak lama kemudian petugas kebakaran tiba dengan 5 mobil kebakaran," ujarnya.

Katanya, api bisa dikendalikan oleh pihak pemadam sehingga tidak menjalar ke luar gudang. Tidak lama kemudian petugas kepolisian dari Polsek Ingin Jaya, Aceh Besar terlihat mengaman jalan.

"Kalau soal penyebab kebakaran saya tidak tahu. Mungkin korsleting listrik di dalam itu," ucapnya.[]

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya