Hiburan Selasa, 06 Mei 2025 | 00:05

Harbolnas 5.5, Harga Tiket Konser DEWA 19 Featuring All Stars 2.0 Jadi Lebih Murah

Lihat Foto Harbolnas 5.5, Harga Tiket Konser DEWA 19 Featuring All Stars 2.0 Jadi Lebih Murah Poster konser "DEWA 19 Featuring All Stars 2.0". (Foto: Istimewa)
Editor: Eno Dimedjo

Jakarta - Grup band Dewa 19 bersama jajaran musisi kelas dunia akan menggelar konser akbar bertajuk "DEWA 19 Featuring All Stars 2.0" di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, pada Sabtu, 6 September 2025 mendatang.

Acara ini menghadirkan Eric Martin & Billy Sheehan (Mr. Big), Gary Cherone & Nuno Bettencourt (Extreme), Dino Jelusick (Ex-Whitesnake), Derek Sherinian (Ex-Dream Theater), Ron `Bumblefoot` Thal (Ex-Guns N` Roses), Ari Lasso, Virzha, dan Ello.

Sebagai bagian dari perayaan Harbolnas 5.5, PT. DEWA 19 All Stars Promotor dan PT. Mega Bintang Investama menawarkan promo spesial bagi Baladewa dan Baladewi. Diskon 20 persen untuk semua kategori tiket, serta promo beli 5 tiket gratis 5 jersey resmi DEWA 19 All Stars dengan kode promo ALSTR5.5, berlaku pada 5 Mei 2025 di Dewatiket.id, Metalgo, dan ADDtix.

Lewat keterangan tertulisnya, Ahmad Dhani Prasetyo mengatakan bahwa konser ini adalah bentuk perayaan besar dengan kolaborasi antara DEWA 19 dan musisi legendaris dunia.

Poster konser "DEWA 19 Featuring All Stars 2.0". (Foto: Istimewa)

Sementara CEO PT. DEWA19 All Stars Promotor, Sugiresky berharap promo spesial ini semakin memudahkan penggemar menikmati konser megah ini. Sedangkan Kienata, CEO PT. Mega Bintang Investama, menambahkan bahwa kolaborasi ini akan menghadirkan pengalaman konser berkelas dunia bagi penonton Indonesia.

Harga tiket reguler tersedia dalam berbagai kategori, termasuk VVIP, Diamond, Gold, Silver, dan Festival dengan kisaran harga mulai dari Rp.600.000 hingga Rp.1.725.000, belum termasuk pajak dan biaya administrasi.

Baca juga: Rayakan 19 Tahun Berkarier, for Revenge Bakal Gelar Konser Tunggal, Sang Derana

Baca juga: Juni Concert Umumkan Harga Tiket dan Seating Plan Konser Bernadya di Jakarta

Informasi lebih lanjut mengenai konser "DEWA 19 Featuring All Stars 2.0" dapat diakses melalui www.dewa19allstars.com atau Instagram @officialdewa19 dan @dewa19allstarsofficial. []

 

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya