Daerah Sabtu, 08 Januari 2022 | 13:01

Identitas Tujuh Korban Meninggal Dunia Akibat Banjir dan Tanah Longsor di Jayapura

Lihat Foto Identitas Tujuh Korban Meninggal Dunia Akibat Banjir dan Tanah Longsor di Jayapura Proses evakuasi warga terdampak banjir oleh BPBD Kota Jayapura menggunakan perahu karet di Distrik Abepura, Kota Jayapura, Provinsi Papua, Jumat, 7 Januari 2022. (Foto: BNPB)
Editor: Yohanes Charles

Jayapura - Tujuh orang dikabarkan meninggal dunia dan tiga lainnya luka-luka akibat banjir dan tanah longsor yang terjadi di Kota Jayapura Provinsi Papua Barat pada Kamis 6 Januari 2022 lalu.

Kabid Humas Kombes Pol. Ahmad Musthofa Kamal, menuturkan semua korban luka dan meninggal dunia dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara.

"Bencana banjir dan tanah longsor yang melanda Kota Jayapura memakan tujuh korban jiwa. Selain itu, tiga orang lainnya mengalami luka-luka, kemudian dilarikan ke RS Bhayangkara," kata Kombes Pol Ahmad Musthofa Kamal di Jayapura di kutip dari RRI.co.id, Sabtu 8 Januari 2022.

Adapun idetintas korban meninggal dunia :

  1. John Itlay 23 tahun
  2.  Gidion Itlay 18 tahun
  3. Theo Itlay 18 tahun 
  4. Junaedi 68 tahun
  5. Sudarti 67 tahun 
  6. Asniati 35 tahun 
  7. Antonieta 39 tahun

Korban luka-luka 

  1. Ainul 22 tahun
  2. Jordan 22 tahun
  3. Martina 15 tahun

Dua korban jiwa dari tujuh korban, telah dipulangkan langsung melalui jalur udara ke Surabaya. Tentunya pemulangan dilakukan supaya dapat dimakamkan di kampung halaman.

“Untuk dua korban jiwa yang meninggal dunia langsung diterbangkan ke Surabaya untuk dimakamkan di kampung halamannya,” tuturnya.

Baca juga: 

Banjir Medan Jadi Sorotan, Bobby Nasution Langsung Minta Maaf

Kunjungi Korban Banjir Rob, Bupati Nina Tawarkan Relokasi, Begini Jawaban Warga

Seluruh masyarakat Kota Jayapura diminta agar selalu waspada serta hati-hati untuk keselamatan bersama. Terlebih saat ini masih dalam musim hujan.

“Terkhusus yang tinggal di daerah dekat Pantai dan Gunung karena rawan terjadi banjir serta tanah longsor,” ucapnya.

Adapun wilayah yang terdampak banjir yaitu Kantor Gubernur, batas kota, Pasar Youtefa, Entrop, Hamadi, Organda, depan Saga Mall Abepura dan untuk titik terdampak tanah longsor yaitu Aspol Bhayangkara Dok 5 atas, Kelurahan Trikora Dok 5 atas dan Skyland serta Lintasan Kodam serta batas kota yang mangakibatkan jalan terputus sehingga pengendara kendaraan tidak dapat melintas. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya