News Jum'at, 28 Oktober 2022 | 17:10

Ini Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia U20 vs Timnas Irak U20

Lihat Foto Ini Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia U20 vs Timnas Irak U20 Timnas U20 akan melawan Timnas Irak U20. (Foto: Dok. PSSI)
Editor: Rio Anthony

Jakarta - Pertandingan perdana Piala Asia U-20 akan mempertemukan Timnas U-20 Indonesia vs Timnas U-20 Irak.

Diketahui Timnas U-20 berada di Grup A dalam pengundian yang digelar AFC pada Rabu 26 Oktobe 2022.

Di Grup A, Indonesia atergabung dengan tuan rumah Uzbekistan, Irak dan Suriah.

Piala Asia U-30 akan digelar pada 1 hingga 18 Maret 2023. Karena Timnas berada di Grup A, maka Indonesia yang akan main di awal.

Dalam rilis jadwal yang dikeluarkan AFC, pertandingan perdana akan mempertemukan Uzbekistan vs Suriah. Kemudian dilanjutkan Timnas Indonesia vs Irak.

Kemudian Timnas U-20 akan melawan Suriah pada laga kedua, 4 Maret 2020. Dan terakhir akan jumpa Uzbekistan pada laga pamungkas Grup A, 7 Maret.

Irak tim pedrana yang dilawan Indonesia, namun mereka merupakan tim kuat. Karena sudah lima kali juara, meski gelar terakhirnya diraih pada tahun 2000.

Sementara Uzbekistan akan ikut untuk yang ke-8 kalinya sejak terakhir kali tampil pada edisi 2016. Ada pun prestasi terbaik mereka adalah menjadi runner-up pada edisi 2008.

Sementara Timnas U-20 Indonesia meraih hasil yang cukup baik dengan menembus perempat final pada edisi 2018 (Piala Asia U-19 2018).

Namun tim yang diasuh Indra Sjari itu gagal melaju ke semifinal karena dikalah Jepang 2-0. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya