Polman - Penyebab melonjaknya harga minyak goreng di Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Sulawesi Barat (Sulbar), karena tingginya harga dari sub distributor.
Hal tersebut disampaikan salah seorang pedagang minyak goreng di Polman, yang enggan disebutkan namanya.
Ia mengungkapkan, sumber minyak goreng yang di jual para pedagang di pasar sentral Pekkabata, Polman, berasal dari sub sub distributor.
"Kami mendapatkan minyak goreng di atas Harga Eceran Tertinggi (HET), sehingga kami menjualnya di atas dari ketetapan harga," kata pedagang tersebut, Rabu, 16 Maret 2022.
Ia juga mengungkapkan, para pedagang paling banyak mendapat distribusi minyak goreng dari agen-agen liar.
"Sedangkan distribusi minyak goreng dari Makassar, kurang sekali," katanya.
Untuk diketahui, Disperindag dan Polres Polman berencana membuat imbauan kepada para pedagang untuk tidak membeli minyak dari distributor, agen maupun penyalur di atas harga HET. []