News Senin, 30 Mei 2022 | 13:05

Isu Vladimir Putin Idap Kanker, Menlu Rusia Rilis Pernyataan

Lihat Foto Isu Vladimir Putin Idap Kanker, Menlu Rusia Rilis Pernyataan Vladimir Putin. (Foto: Twitter/KremlinRussia_E)
Editor: Eno Dimedjo

Jakarta - Menteri Luar Negeri Rusia, Sergei Lavrov, membantah rumor yang menyebutkan Presiden Vladimir Putin mengidap kanker parah dan tengah berjuang melawan penyakitnya.

Mengutip laman AFP, Sergei Lavrov membantah spekulasi yang menyebut bahwa Presiden Vladimir Putin tengah sakit.

"Saya kira beberapa orang yang waras bisa melihat orang ini (Putin), tanda-tanda penyakit atau penyakit tertentu," kata dia kepada TF1, dikutip Opsi pada Senin, 30 Mei 2022.

Dalam pernyataan resmi Kementerian Luar Negeri Rusia, Lavrov menegaskan bahwa Vladimir Putin hampir setiap hari tampik di depan umum.

Pernyataan itu seolah membantah rumor yang menyebutkan pemerintah Rusia menyembunyikan fakta mengenai penyakit sang Presiden.

"Anda dapat melihatnya di layar, membaca dan mendengarkan pidatonya," kata Lavrov.

"Saya menyerahkan (isu sakit Putin) kepada yang menyebarkan desas-desus seperti itu," tutur dia.

Vladimir Putin. (Foto: Twitter/KremlinRussia_E)

Lebih lanjut, Lavrov juga menyebut orang nomor satu di Rusia itu akan berulang tahun yang ke 70 pada Oktober mendatang.

Kesehatan Putin dan kehidupan pribadinya merupakan tabu dibicarakan di Rusia. Kedua hal tersebut nyaris tak pernah menjadi konsumsi publik.

Mengenai rumor sakitnya Putin, merupakan desas-desus yang muncul menyusul pernyataan salah satu perwira pembelot Badan Intelijen Rusia (FSB), Boris Karpichkov.

Baca juga: Vladimir Putin Dikabarkan Mengidap Kanker, Umurnya Kurang dari Dua Tahun Lagi

Baca juga: Putin Ngotot Perangi Ukraina, Biden: Dunia Akan Minta Pertanggungjawaban Rusia

Boris Karpichkov dalam pernyataannya menyebut bahwa Vladimir Putin hanya memiliki sisa usia tak lebih dari dua tahun lagi menyusul kanker yang berkembang cepat di tubuhnya. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya