Aceh Barat Daya - Keluarga Rapi Udin (55 tahun), Darmawati (50 tahun), dan keluarga Latipah (45 tahun), hanya bisa pasrah rumah mereka dilahap sijago merah, padahal hari raya Idul Adha sudah tiba beberapa hari ke depan.
Mereka merupakan warga Desa Gelampang Wih Tenang Uken, Kecamatan Permata Kabupaten Bener Meriah, Provinsi Aceh. Api melahap tiga rumah ini pada malam Jumat, 1 Juni 2022.
Kapolres Bener Meriah AKBP Indra Novianto mengatakan, kejadian itu bermula sekitar pukul 21.25 WIB, saat seorang saksi mata melihat api berkobar dari atap salah satu rumah.
"Mereka berteriak meminta pertolongan kepada tetangga. Warga kemudian melakukan pemadaman dengan peralatan seadanya," kata AKBP Indra, Sabtu, 2 Juli 2022.
Kata Indra, dikarenakan pada saat kejadian angin sedang kencang dan bangunan berkontruksi kayu, mengakibatkan kobaran api semakin membesar dan merambat ke rumah di sampingnya.
"Api baru berhasil dipadamkan sekira pukul 22.30 WIB, saat petugas kebakaran datang dengan mengerahkan empat unit mobil pemadam dari beberapa pos pemadam di Bener Meriah," ucapnya.
"Tidak ada korban jiwa namun untuk sementara semua korban telah diungsikan ke rumah Reje Kampung setempat," kata dia lagi. []