Jakarta - Grup girlband K-Pop Blackpink bakal merilis single baru yang diberi tajuk Pink Venom pada 19 Agustus 2022. Karya ini, diluncurkan kelompok asal Korea Selatan itu sebelum menggelar konser di Jakarta.
Laman Yonhap melaporkan, single Pink Venom merupakan sebuah lagu dari album studio terbaru milik Blackpink yang diagendakan meluncur pada September 2022 mendatang.
Manajemen YG Entertainment selaku agensi yang menaungi Blackpink mengatakan bahwa lagu dan video musik single Pink Venom akan diputar di berbagai layanan streaming musik dan YouTube pada 19 Agustus pukul 13.00 waktu setempat.
"Kombinasi warna yang melambangkan Blackpink dan kata `venom` yang berarti racun sangat kuat," kata seorang perwakilan YG Entertainment, dikutip Opsi pada Selasa, 9 Agustus 2022.
Grup girlband Blackpink. (Foto: YG Entertainment)
Sebelumnya pada pekan lalu, dalam sebuah video teaser Blackpink mengatakan bahwa mereka akan merilis beberapa lagu dari album yang sangat dinanti pada bulan Agustus ini.
Namun belakangan, mereka memutuskan untuk merilis album baru tersebut pada bulan September 2022 mendatang.
Blackpink juga mengumumkan rencana tur dunia mereka ke sejumlah wilayah, termasuk kawasan Asia Tenggara. Jakarta dan sejumlah kota lain diumumkan masuk dalam daftar rute konser mereka.
Di kawasan Asia Tenggara, Blackpink bakal menyambangi Taiwan, Malaysia, Filipina, Singapura, Thailand, dan Indonesia.
Baca juga: Girlband K-Pop Blackpink Konser di Jakarta pada 11 Maret 2023
Baca juga: Konser di Stadion Manahan, Personel Dream Theater Tiba di Kota Solo
Konser Blackpink di Jakarta bakal digelar pada 11 Maret 2023 mendatang. Sementara informasi mengenai lokasi keriaan itu belum diumumkan secara mendetail. []