Jakarta - Untuk menjaga pertumbuhan ekonomi di Tanah Air, Presiden Jokowi menekankan pentingnya menjaga ekspor dan investasi.
Dikatakannya selepas membuka Investor Daily Summit 2023, di Hutan Kota by Plataran, Senayan, Jakarta, Selasa, 24 Oktober 2023.
“Kuncinya ekspor dijaga agar terus meningkat, ini tidak mudah. Kemudian investasi juga dijaga agar terus meningkat karena basis pertumbuhan ekonomi kita masih di konsumsi, baik konsumsi pemerintah maupun konsumsi swasta,” ucapnya.
Properti
Masih sekaitan menjaga pertumbuhan ekonomi, Jokowi juga menyebut rencana pemerintah memberikan insentif bagi industri properti.
Hal itu karena sektor ini memiliki banyak turunan. Pemerintah kata dia, ingin men-trigger ekonomi dengan memberikan insentif kepada pembangunan perumahan.
BACA JUGA: Jokowi Buka Suara soal Dukungannya di Pilpres 2024
Karena dari properti ini punya buntut banyak sekali. 114 yang bisa terangkut dalam industri properti, entah genteng, semen, batu bata, pasir, semuanya, kayu, semuanya, pintu, kaca, keramik, dsb.
"Semuanya bisa membawa mereka bisa juga ikut naik pertumbuhannya,” ujarnya.
Dijelaskan bahwa insentif juga bisa diberikan berupa pembebasan pajak pertambahan nilai (PPn) untuk rumah dengan harga tertentu dan penghapusan biaya administrasi untuk masyarakat berpenghasilan rendah.
“Tapi belum diputuskan ya, nanti sore diputuskan. Itu akan mendorong investasi di bidang perumahan,” tandasnya. []