Jakarta - Ketua Relawan Jokowi Mania (JoMan) Immanuel Ebenezer alias Noel menyebut Presiden Joko Widodo (Jokowi) tak lama lagi bakal mereshuffle lima menterinya.
Noel memprediksi, lima pembantu Jokowi ini tidak menunjukkan kinerja yang lauak di dalam pemerintahan.
"Lima menteri yang bisa dicopot, Mendag M Luthfi, Menteri BUMN Erick Thohir, Kepala KSP Moeldoko, Luhut Pandjaitan, dan Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia," kata Noel meneruskan keterangannya, Senin, 11 April 2022.
Dia mengaku sangat optimistis lima menteri itu akan segera direshuffle. Menurutnya, Jokowi sudah geram dengan kinerja para menteri tersebut.
"Saya yakin tidak lama lagi Jokowi akan melakukan reshuffle," ujarnya.
Lebih lanjut, dia menyarankan agar menteri lainnya tidak mencoba mengusik Jokowi terkait wacana perpanjangan masa presiden.
"Jangan membicarakan hal itu. Jokowi sudah menyampaikan sikap dan kritikan," ucap Noel.
Seperti diketahui, isu perpanjangan masa jabatan presiden dan penundaan Pemilu terus memicu perdebatan di tengah masyarakat sejak 2019.
Wacana itu dilontarkan oleh Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia, Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan dan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian yang juga Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.
Sedangkan di luar kabinet, gagasan itu disuarakan oleh Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar dan Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan, dan Pelaksana Tugas Sekretaris Jenderal Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Dea Tunggaesti.
Polemik terkait perpanjangan masa jabatan presiden kembali menghangat setelah Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) menyatakan akan menyampaikan deklarasi mendukung Jokowi menjabat 3 periode selepas Idul Fitri mendatang.
Pernyataan itu disampaikan Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Apdesi, Surtawijaya, dalam kegiatan Silaturahmi Nasional yang digelar di Istora Senayan, Jakarta, pada 29 Maret 2022 lalu.[]