Denpasar - PSM dalam kondisi kritis usai dikalahkan Persija Jakarta 3-1 dalam lanjutan BRI Liga 1 pekan ke-32 di Stadion Ngurah Rai, Denpasar, Senin 21 Maret 2022.
Usai laga, pelatih PSM Makassar Joop Gall mengakui Persija Jakarta layak memenangkan pertandingan.
"Kami mengawali laga dengan baik, serta mengontrol pertandignan dan sempat unggul lebih dulu. Tapi, setelah itu Persija terus menekan dan memaksa kami membuat kesalahan," ungkap Joop Gall.
Dia mengeluhkan seringnya anak asuhnya melakukan pelanggaran yang tidak perlu. Sehingga Persija mampu memanfaatkan peluang dari tendangan bebas.
Kata Joop, dia sempat optimis ketika skor 1-1, dia berharap skor itu bertahan hingga akhir pertandingan. Namun yang terjadi, justru Persija menggandakan keunggulan jelang akhir babak pertama.
"Gol kedua Persija membuat kami berada dalam situasi yang sulit," ujar Joop Gall.
Alih-alih menyamakan kedudukan selepas turun minum. Persija Jakarta justru kembali menambah keunggulan menjadi 3-1. Lagi-lagi melalui bola mati.
Usaha PSM menyamakan kedudukan dengan memasukkan Ferdinand Sinaga tidak membuahkan hasil. Joop Gall menilai para pemain terkesan kehilangan motivasi dan gairah untuk menang.
Jopp Gall tetap yakin anak asuhnya berhasil mengalahkan Persiraja Banda Aceh di pekan ke-33 BRI Liga 1, Jumat 25 Maret 2022 sekaligus mengamankan posisinya di Liga 1, 2022/2023.
"Kami harus lebih fokus lagi untuk mengalahkan Persiraja sekaligus memastikan diri bertahan musim depan," tegas Joop Gall. []