Hiburan Jum'at, 25 Februari 2022 | 16:02

Kartun The Simpsons Sukses Ramal Perang Rusia Vs Ukraina, Kreator Merespons

Lihat Foto Kartun The Simpsons Sukses Ramal Perang Rusia Vs Ukraina, Kreator Merespons Serial animasi The Simpsons. (Foto: Fox)
Editor: Eno Dimedjo

Jakarta - Showrunner serial The Simpsons, Al Jean, merespons dingin viralnya cuplikan tayangan besutannya yang dinilai sanggup meramal perang antara Rusia dan Ukraina. Menurutnya, kenyataan tersebut amat menyedihkan.

Laman The Hollywood Reporter melaporkan, serial The Simpsons diketahui beberapa kali dianggap berhasil memprediksi sejumlah kejadian besar di dunia dalam tayangannya, termasuk pertarungan Super Bowl, Donald Trump terpilih menjadi Presiden Amerika Serikat hingga penemuan FaceTime.

Dalam pernyataannya, Al Jean mengatakan bahwa tayangan perang Rusia di serial The Simpsons merupakan sebuah lelucon yang dirilis 24 tahun lalu. Hal itu menjadi sangat menyedihkan sewaktu benar-benar menjadi kenyataan.

"Dalam hal prediksi, ada dua jenis yang kami miliki, yang sepele, seperti Don Mattingly mendapatkan masalah untuk rambutnya di (episode) Homer at the Bat," kata Al Jean, dikutip Opsi pada Jumat, 25 Februari 2022.

"Dan kemudian ada prediksi seperti ini (Ukraina). Saya benci mengatakannya, tetapi saya lahir pada tahun 1961, jadi selama 30 tahun, saya hidup dengan momok Uni Soviet. Jadi bagi saya, sayangnya ini lebih merupakan norma daripada prediksi. Kami mengira semuanya akan menjadi buruk," ujar dia.

 Serial animasi The Simpsons. (Foto: Fox)

Jean mencatat bahwa acara tersebut mendapat izin untuk menggunakan lagu The Internationale sebagai lelucon pada 1998 sehingga tidak terjadi penolakan.

"Agresi historis tidak pernah benar-benar hilang, dan Anda harus sangat waspada," kata Jean.

"Pada tahun 1998, ketika klip ini ditayangkan, itu mungkin puncak dari hubungan AS-Rusia. Tapi sejak (Presiden Rusia Vladimir) Putin masuk, hampir semua orang telah menjelaskan bahwa dia orang jahat dan hal-hal buruk akan terjadi," tutur dia.

Diberitakan sebelumnya, serial animasi The Simpsons kembali menjadi bahan perbincangan hangat usai dinilai sanggup memprediksi masa depan untuk kesekian kalinya.

Kali ini, tayangan kartun keluarga absurd itu dianggap sukses meramal perang yang terjadi antara Rusia dan Ukraina.

Dalam salah satu episodenya yang dirilis pada tahun 1998 silam, serial The Simpson telah menayangkan peristiwa peperangan antara Rusia dan Ukraina.

Momen yang dianggap sebagai prediksi perang Rusia dan Ukraina terjadi di episode animasi The Simpsons yang berjudul Simpson Tide rilisan tahun 1998 lalu.

Baca juga: Ramalan Terbukti, Serial The Simpsons Pernah Prediksi Perang Rusia Vs Ukraina

Baca juga: Rusia Perangi Ukraina, Ini Deretan Film Perang dengan Segala Dampaknya

Sontak, cuplikan episode The Simpsons tersebut dibagikan ulang oleh warganet dan viral di media sosial. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya