Jakarta - Ketua Majelis Syuro Partai Ummat Amien Rais mengaku terus mengikuti kasus pembunuhan Brigadir Yosua Hutabarat (Brigadir J) yang didalangi oleh eks Kadiv Propam Ferdy Sambo.
Dia menilai, kasus ini dari hari ke hari nampak makin ruwet, bundet, dan menjelimet. Sebab, sudah menjelang dua bulan kasus skandal kriminal dan skandal moral dalam tubuh Polri itu tak kunjung menemukan jalan keluar.
"Jalan keluar yang tidak boleh mencederai rasa keadilan. Rasa keadilan keluarga korban dan juga rasa keadilan publik," kata Amien Rais dalam sebuah video dikutip dari akun Twitter-nya, Jumat, 2 September 2022.
Baca juga: Kamaruddin Beri Syarat Kalau Ferdy Sambo Mau Lolos Hukuman Mati
Memang, ujar pendiri PAN itu, kasus skandal moral dan kriminal Ferdy Sambo secara resmi sudah dilimpahkan ke kejaksaan.
Namun demikian, kata dia, di sisi bersamaan justru masyarakat luas sudah tidak percaya apapun hasilnya lantaran mereka sudah mengambil sikap apriori yang tidak sehat.
"Pertanyaannya: Mengapa masyarakat sampai bersikap apriori? Saya yakin cuma Pak Jokowi yang dapat menjadi solusi. Mengapa? Karena memang hanya beliau berdasarkan UU Nomor 2 tahun 2002 tentang Kepolisian Republik Indonesia. Ini sebagai dasarnya," ucap mantan Ketua MPR itu.
Lantas Amien menyinggung beredarnya diagram atau skema berjudul `Kaisar Sambo dan Konsorsium 303`. Melihat itu, kata Amien, rakyat menjadi semakin geram dan marah setelah melihat betapa luas dan dalamnya kebobrokan Polri.
Baca juga: Ini 5 Aktris yang Tetap Ditahan Meski Punya Anak Kecil, Tak Berlaku Buat Istri Ferdy Sambo
"Mafia besar sudah menguasai Mabes Polri, mafia jahanam itu melindungi judi online dan offline, serta bisnis ilegal prostitusi, spare-parts palsu, pertambangan ilegal, miras dan kokain, penyelundupan solar, minyak goreng, dll," ujar Amien.
Amien pun berucap, ia meyakini betul Presiden Joko Widodo (Jokowi) sudah memiliki serba informasi tentang kebusukan dan kebobrokan para petinggi Polri yang sudah saatnya dibenahi.
"Jika Pak Jokowi memiliki moral dan political will, kehendak moral dan politik yang kuat, Pak Jokowi pasti bisa insya Allah. `Bila saya jadi presiden saya akan langsung memimpin pemberantasan korupsi.` Itu yang dikatakan dan dijanjikan Pak Jokowi sekian tahun yang silam," ujar Amien Rais.
Maka itu, Amien Rais mengharapkan Presiden Jokowi bisa menjadi solusi atas keruwetan kasus Ferdy Sambo dan kebusukan para petinggi Polri ini.
"Bukan malah menjadi problem. Matur nuwun," kata Amien Rais. []