Hiburan Senin, 07 April 2025 | 01:04

Kirana Setio Garap Ulang Single Bagiku Kaulah Segalanya Bareng The GRNM

Lihat Foto Kirana Setio Garap Ulang Single Bagiku Kaulah Segalanya Bareng The GRNM Penyanyi solo, Kirana Setio. (Foto: Istimewa)
Editor: Eno Dimedjo

Jakarta - Penyanyi solo berbakat Kirana Setio bersama proyek kolaborasi unggulan The GRNM mempersembahkan single terbaru berjudul Bagiku Kaulah Segalanya.

Lagu ikonis ciptaan Anton Issoedibjo, yang pertama kali dipopulerkan oleh Zwesty Wirabuana pada tahun 1983 ini, dihadirkan kembali dengan sentuhan segar yang menggabungkan elemen nostalgia dan modernitas.

Nama Kirana Setio mulai dikenal publik sejak menjadi Gadis Sampul 2015, ajang prestisius yang melahirkan banyak talenta besar di dunia hiburan.

Meski awalnya meniti karier sebagai model, kecintaannya terhadap musik selalu menjadi bagian penting dalam hidupnya. Kirana mengikuti jejak sang ibu yang memiliki hobi bernyanyi, hingga akhirnya ia memutuskan untuk fokus pada dunia musik.

Debut sebagai penyanyi dimulai pada tahun 2023, dengan perilisan single pertama yang menjadi langkah awal perjalanannya. Penampilannya mencuri perhatian publik lewat lagu Dawai, soundtrack dari film Air Mata Di Ujung Sajadah, yang menonjolkan kekuatan vokalnya yang lembut namun penuh emosi.

Kini, melalui tembang Bagiku Kaulah Segalanya, Kirana membuktikan bahwa dirinya adalah seniman sejati yang mampu menghadirkan interpretasi mendalam terhadap karya legendaris.

Penyanyi solo, Kirana Setio. (Foto: Istimewa)

Sementara The GRNM yang dipimpin oleh produser berbakat Harry Goro adalah proyek unggulan dari Geronimo Records yang menjadi ruang kolaborasi bagi talenta solo. Proyek ini menawarkan eksplorasi musik yang inovatif, menghasilkan karya dengan kualitas musikalitas tinggi.

Dalam lagu Bagiku Kaulah Segalanya, aransemen baru dari Riza Maulana memberikan harmoni yang menyegarkan, menghadirkan dimensi baru bagi pendengar lintas generasi.

Melalui proyek ini, Geronimo Records ingin menghidupkan kembali warisan musik Indonesia dengan pendekatan modern-classic yang unik. Tembang Bagiku Kaulah Segalanya bukan sekadar lagu; ini adalah gerakan untuk menjaga relevansi karya ikonis bagi generasi masa kini.

Didirikan pada tahun 2020, Geronimo Records adalah wujud dedikasi terhadap musik independen. Berawal dari sekelompok musisi di Yogyakarta, label ini berkembang menjadi pelopor dalam memproduksi karya-karya berkualitas tinggi.

Selain memproduksi single dan album, Geronimo Records mengelola seluruh proses kreatif mulai dari pra-produksi hingga pascaproduksi untuk berbagai proyek musik.

"Sebagai label indie, kami selalu menempatkan seni sebagai inti dari setiap karya. Kami percaya bahwa musik adalah medium untuk menyampaikan emosi dan membangun koneksi dengan pendengar," ujar Harry Goro, dikutip Opsi pada Senin, 7 April 2025.

Baca juga: Libatkan Banyak Musisi, Mahir & The ALLIGATORS Rilis EP Aku Pulang

Baca juga: Bilal Indrajaya Rilis Single Achir Maret, Sigit Pramudita Jadi Kolaborator

Versi baru single Bagiku Kaulah Segalanya dari The GRNM dan Kirana Setio kini resmi dirilis dalam format digital di berbagai platform musik digital sejak Jumat, 4 April 2025. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya