Makassar - Ketua DPRD Sulawesi Selatan (Sulsel) Andi Ina Kartika Sari mengkritik terkait lambannya tender Stadion Mattoanging. Dia khwatir pembambangunan stadion kebanggan Warga Sulsel itu tak akan rampung.
"Ini sudah bulan Juni. Harus selesai bulan Desember. Kalau nanti sudah bulan keberapa baru dilelang, ini bisa-bisa tidak bisa rampung dikerjakan karena terdesak dengan waktu," ungkap Andi Ina Kartika Sari, Senin 6 Juni 2022.
Apalagi kata Andi Ina, proses tender butuh waktu untuk mendapatkan pemenang. Sehingga dia mengingatkan Pemprov Sulsel jangan tinggal diam agar tahapan lelang bisa segera berjalan. Agar konstruksi proyek mulai dikerjakan.
"Wajar masyarakat pikirannya macam-macam. Karena di sana tidak ada tanda-tanda kehidupan. Tidak ada tanda-tanda ada tindak lanjutnya. Seperti kubangan yang membawa masalah itu," tuturnya.
Diketahui, Tender pembangunan Stadion Mattoanging berkali-kali kandas, bahkan ini yang kedua kalinya tender pembangunan kembali tertunda karena belum ada pemenang.
Muncul usulan Pemkot Makassar hibahkan Stadion Barombong ke Pemkot Makassar untuk merampungkannya, namun ditolak Gubernur Andi Sudirman.
Menurut Andi Pemprov Sulsel fokusnya bangun Mattanging bukan Barombong.
"kalau Pemkot mau, bantu saja membangun Mattoanging, karena prioritas kita bangun Mattoanging,"ujar Gubernur Sulsel Andi Sudirman beberapa waktu lalu. []