Samarinda - PSM Makassar tak pernah menang sejak 2018 di Stadion Samarinda, kini Juku Eja bertekad mengalahkan tuan rumah Borneo FC, untuk memutus catatan buruk PSM selama menghadapi Borneo.
"Saya akan memotivasi mereka karena tim kita belum pernah menang melawan mereka di Samarinda sejak 2018 silam," tutur Bernardo Tavares saat sesi konferensi pers, jelang laga, Sabtu 2 Juli 2022.
Diketahui kedua tim akan bentrok si Stadion Segiri, Samarinda, Minggu 3 Juli 2022 malam, Wita. Pelatih PSM Bernardo tavares sudah menyiapkan pemain terbaiknya untuk melawan Borneo.
"Walaupun harga pemain mereka mahal, yakni 4,6 juta Euro dan kita hanya 2,9 juta Euro, namun itu tidak masalah, walaupun pemain mereka rata-rata pemain bintang, kami tidak akan membiarkan mereka menang,"tegas Bernardo Tavares.
Rizky Eka Pratama yang mendampingi Bernardo Tavares saat jumpa pers mengatakan, rekan-rekannya akan bermain lepas saat menghadapi Borneo di hadapan pendukungnya sendiri.
Rizky dan anak-anak PSM Makassar lain ingin melupakan catatan kekalahan dan bertekad meraih kemenangan atas Borneo FC.
"Kami berharap di pertandingan nanti malam bisa berjalan dengan lancar," ujar pemuda kelahiran Bone itu.
Kata Rizky teman-temannya sudah sangat siap menghadapi Borneo. Para pemain kata dia punya motivasi tinggi usai lolos ke babak berikutnya di Piala AFC Cup.
"Besok pertandingan yang sulit bagi kami. Tetapi kami harap para pemain akan memberikan yang terbaik buat PSM," tutupnya. []