Surabaya - PSSI menggelar sarasehan sepak bola bersama pemilik klub Liga 1 dan Liga 2 di Surabaya, Sabtu, 4 Maret 2023 kemarin.
Salah satu keputusannya, Liga 2 yang sempat diputar sebelum Tragedi Kanjuruhan, ditunda dan baru akan diputar kembali pada November 2023.
Wakil Ketua Umum Ratu Tisha menyebut, seluruh peserta sarasehan sepakat untuk menatap kompetisi Liga 2 ke depan.
Kata dia, untuk Liga 2 akan dimulai pada November 2023 dan akan berakhir pada Juni 2024.
"Nah untuk mengisi kekosongan, hingga kick-off bulan November akan ada mini turnamen,’’ ujar Tisha dilansir dari laman PSSI, Minggu, 5 Maret 2023.
BACA JUGA: Erick Bermimpi, Jadikan Kompetisi Sepak Bola Indonesia Terbaik di Asia Tenggara
Salah satu pemilik klub Liga 2, yakni Gede Widiade yang merupakan Presiden Persiba Balikpapan merespons positif hasil sarasehan dan keputusan pertemuan.
Pihaknya selaku peserta Liga 2 sepakat untuk melihat ke depan persiapan kompetisi musim 2023-2024 dan sepakat untuk memulai kompetisi baru di November 2023-2024.
Sejumlah hasil pertemuan pemilik klub Liga 1 dan Liga 2 dengan pengurus PSSI tersebut, diantaranya klub Liga 2 sepakat untuk menatap kompetisi ke depan.
Seluruh diskusi berpusat pada perbaikan musim 2023/2024 hingga 2024/2025.
Tim kerja telah dibentuk untuk melakukan kajian perihal operator di Liga 2, dan klub Liga 2 apresiasi bahwa perubahan kalender kompetisi adalah untuk peningkatan nilai komersial.
Musim Liga 2 2023/2024 akan dimulai di November 2023 hingga Juni 2024, di mana akan ada mini turnamen dari jeda waktu setelah Piala Dunia U-20 2023, yaitu Juli – September. []