News Selasa, 15 Maret 2022 | 20:03

Liga Champions: Hattrick Ronaldo Modal Pede MU Hajar Atletico

Lihat Foto Liga Champions: Hattrick Ronaldo Modal Pede MU Hajar Atletico Ronaldo dan Pogba dalam sesi latihan. (Foto: Twitter)
Editor: Tigor Munte

Jakarta - Liga Champions leg kedua 16 besar, Manchester United (MU) bakal bentrok dengan klub Spanyol Atletico Madrid, Rabu, 16 Maret 2022 dini hari pukul 03.00 WIB.

Kemenangan MU 3-2 atas Tottenham Hotspur di liga reguler menjadi modal dan momentum Cristiano Ronaldo Cs untuk bisa memetik poin penuh.

MU dan Atletico sama-sama berpeluang untuk lolos ke babak perempat final. Laga leg pertama di Wanda Metropolitano berakhir imbang 1-1.

Hattrick Ronaldo bisa jadi akan menular dalam spirit skuad Setan Merah dalam laga Rabu dini hari nanti.

Pemilik nomor punggung 7 itu hampir pasti jadi tumpuan MU di lini depan. Jadon Sancho yang penampilannya meningkat juga punya peluang besar bermain sejak awal.

Status Bruno Fernandes yang masih meragukan membuat Marcus Rashford punya peluang bermain sejak awal.

Di lini tengah, Paul Pogba bakal jadi jenderal lapangan. Ia bertugas mengatur irama permainan.

Baca juga: Final Liga Champions Dipindahkan dari Rusia ke Prancis

Sedangkan di lini belakang, David de Gea bakal dibentengi oleh Harry Maguire dan kawan-kawan untuk menangkal serangan Atletico.

Sementara itu Atletico sedang dalam tren bagus dalam lima duel terakhir yang mereka lakoni. Los Rojiblancos meraih empat kemenangan dan satu hasil imbang.

Joao Felix bakal dipercaya kembali sebagai ujung tombak di lini depan. Antoine Griezmann yang sudah ditarik keluar di babak kedua pada laga La Liga akhir pekan lalu juga berpeluang main sejak awal.

Luis Suarez akan jadi cadangan namun tak menutup kemungkinan ia turun bermain dengan bekal pengalamannya di kompetisi Liga Inggris.

Di lini tengah, Atletico bakal mengandalkan Koke sedangkan di belakang, Jan Oblak bakal bertanggung jawab menghalau serbuan MU.

Ini Prediksi Susunan Pemain MU laga Atletico dilansir dari CNN Indonesia.

Manchester United (4-2-3-1)

David de Gea; Diogo Dalot, Raphael Varane, Harry Maguire, Alex Telles; Fred, Scott McTominay; Jadon Sancho, Paul Pogba, Marcus Rashford; Cristiano Ronaldo

Atletico Madrid (3-5-2)

Jan Oblak; Stefan Savic, Felipe, Reinildo Mandava; Marcos Llorente, Rodrigo De Paul, Koke, Hector Herrera, Renan Lodi; Joao Felix, Antoine Griezmann. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya