Jakarta - Unit pop alternatif asal Jakarta, Lomba Sihir baru saja merilis single baru berjudul Sofa. Lagu ini, merupakan ode buat tempat favorit mereka, yaitu sebuah sofa yang kerap kali menjadi tempat bertengger dan bercengkerama.
Lewat keterangan tertulisnya, personel Lomba Sihir mengatakan bahwa lagu Sofa bukanlah sebuah metafora, melainkan sebuah ungkapan rasa syukur kepada sebuah sofa yang telah menjadi saksi hidup mereka.
Berikut lirik lengkap lagu Sofa milik Lomba Sihir:
[VERSE]
Apa
Kenang
yang terakhir kau ingat
Kusam
Ku di sini saksikan segalanya
[PRE-CHORUS]
Obrolan jam 3 pagi
Abu rokok, remah makanan
Berantakan
Andai ku bisa bicara, banyak yang ingin kusampaikan
[CHORUS]
Semua
Cerita yang engkau lalui
Drama dan tawa
Rebahlah
Kau tahu ku selalu di sini
Ku bersamamu, dirimu malam ini
[VERSE]
Di sini
Satu per satu beban terurai
Tidak seburuk yang kau bayangkan
Pergulatan batinmu
keruhnya kepalamu
Selesai dengan besar hatimu
[PRE-CHORUS]
Obrolan jam tiga pagi, abu rokok remah makanan
Berantakan
Andai ku bisa bicara, banyak yang ingin kusampaikan
[CHORUS]
Semua
Cerita yang engkau lalui
Drama dan tawa
Rebahlah
Kau tahu ku selalu di sini
Ku bersamamu, dirimu malam ini
[BRIDGE]
Helai rambutmu di sela lipatanku ada yang memutih
Busaku menipis, semoga masih nyaman tuk kau bersandar
[CHORUS]
Semua
Cerita yang engkau lalui
Tawa dan drama
Rebahlah
Kau tahu ku selalu di sini
Ku bersamamu, dirimu malam ini
Ku bersamamu, dirimu malam ini. []