News Kamis, 22 Desember 2022 | 18:12

Luhut Binsar Pandjaitan: Perlu Rp 15 Triliun Lagi untuk Pengembangan Danau Toba dan 4 DPSP

Lihat Foto Luhut Binsar Pandjaitan: Perlu Rp 15 Triliun Lagi untuk Pengembangan Danau Toba dan 4 DPSP Luhut Binsar Pandjaitan. (Foto: Facebook)
Editor: Tigor Munte

Toba - Anggaran sekitar Rp 15 triliun kembali akan digelontorkan pemerintah dalam upaya percepatan pengembangan lima Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) di Indonesia.

Duit sebesar itu diharapkan akan tersalur dalam dua tahun mendatang. Termasuk di antaranya untuk pengembangan Kawasan Danau Toba.

Hal itu diungkapkan Menteri Koordinator Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan dalam rapat kerja nasional sektor pariwisata melibatkan menteri terkait, dan para bupati se-Kawasan Danau Toba pada Rabu, 21 Desember 2022 di The Caldera Toba Nomadic Escape, Sigapiton, Kabupaten Toba, Sumatra Utara.

Luhut dalam kesempatan tersebut menyebut, rakornas semester II tersebut dilakukan guna mendorong percepatan pengembangan 5 DPSP, meliputi Danau Toba, Borobudur, Labuan Bajo, Mandalika, dan Likupang.

Baca juga: Catat Tanggalnya, 24-26 Februari 2023 Balapan Powerboat Kelas Dunia di Danau Toba

"Percepatan progres pembangunan, menentukan langkah strategis yang konkrit, pragmatis terkait proyek strategis pengembangan DPSP," katanya dilansir Kamis, 22 Desember 2022.

Dia manyebut, Pemerintah Jokowi menargetkan pengembangan lima destinasi super prioritas tuntas pada kuartal III 2024.

"Penyelesaian pengembangan lima DPSP masih membutuhkan tambahan anggaran sebesar Rp 15 triliun. Diharapkan anggaran tersebut dapat terealisasi dalam dua tahun ke depan," katanya dilansir dari laman resmi Pemkab Samosir.

Sementara itu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno yang hadir di sana menyebutkan, tahun 2023 pihaknya mematok target 1,2 hingga 1,4 juta pergerakan wisata nusantara.

"Untuk menggerakkan kunjungan tersebut, kita akan meningkatkan lebih banyak acara dan kegiatan pariwisata untuk mendongkrak kunjungan wisatawan," katanya.

Salah satunya kata Sandiaga, kejuaraan internasional Formula One Power Boat atau F1H2O di perairan Danau Toba pada Februari 2023.

Dia juga berharap bertambahnya lapangan pekerjaan dari sektor pariwisata dan ekonomi kreatif sebanyak 4,4 juta.

Bupati Samosir Vandiko Gultom dalam kesempatan itu menyampaikan permohonan kepada Menteri Luhut tentang pembangunan sistim penyediaan air minum di Kabupaten Samosir. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya