News Sabtu, 25 Maret 2023 | 13:03

Malam Ini, Laga FIFA Match Day Timnas Indonesia vs Burundi

Lihat Foto Malam Ini, Laga FIFA Match Day Timnas Indonesia vs Burundi Flyer timnas vs Burundi. (Foto: Twitter)
Editor: Tigor Munte

Jakarta - Timnas senior Indonesia melakoni laga FIFA Match Day melawan negara Burundi di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu, 25 Maret 2023 malam pukul 20:30 WIB.

Sebanyak 28 pemain sudah dipanggil pelatih Shin Tae-yong menghadapi duel persahabatan tersebut.

Burundi adalah sebuah negara daratan di benua Afrika. Berbatasan dengan Rwanda di utara, Tanzania di selatan dan timur, dan Republik Demokratik Kongo di barat. 

Meskipun negara ini tidak mempunyai batas laut, banyak dari perbatasan baratnya bersebelahan dengan Danau Tanganyika. 

Nama negara ini berasal dari bahasa Bantu, Kirundi. Negara ini sangat miskin. Dibanding Indonesia, pendapatan perkapitanya 11 kali lebih kecil daripada Indonesia.

Namun untuk ranking FIFA, negara ini berada di urutan 141, lebih baik dari ranking Indonesia yang berada di 151.

BACA JUGA: PSSI Bentuk Badan Timnas untuk Target Pildun 2040, Anton Sanjoyo: Omong Kosong

Burundi datang ke Indonesia dengan membawa 25 pemain dipimpin oleh Presiden FA Burundi, Gén Brig Pol Muyenge Alexandre. 

Mereka menempuh perjalanan 16 jam dari negara mereka hingga mendarat di Bandara Soekarno-Hatta.

Pelatih timnas Shin Tae-yong dan pemainnya saat latihan jelang laga Burundi. (Foto: Twitter)

Di Indonesia, Burundi yang dilatih Nyiragire Etienne, akan melakoni dua laga persahabatan melawan Indonesia, yakni Sabtu, 25 Maret 2023 dan Selasa, 28 Maret 2023.

Timnas Indonesia sendiri sangat serius menghadapi laga ini. Sejumlah pemain yang merumput di luar negeri, seperti Elkan Baggott (Cheltenham Town) dan Pratama Arhan (Tokyo Verdy) dipanggil.

Sebanyak 28 pemain sudah menjalani latihan di Stadion PTIK, Jakarta, sejak 20 Maret 2023 lalu.

Elkan saat sesi latihan mengungkap kegembiraannya bergabung kembali dengan timnas.

"Rasanya menyenangkan kembali lagi. Kondisi saya semakin baik dan saya bahagia bisa kembali. Tentu saja memenangkan kedua pertandingan. Memperkuat kemistri sebagai tim untuk menuju Piala Asia (AFC) yang akan diikuti nanti," ungkap Elkan, dilansir dari laman PSSI. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya