Daerah Senin, 02 Mei 2022 | 05:05

Malam Takbiran, Ganjar Manfaatkan untuk Bertemu Penerima Zakat Fitrah

Lihat Foto Malam Takbiran, Ganjar Manfaatkan untuk Bertemu Penerima Zakat Fitrah Malam takbiran, Gubernur Jateng Ganjar Pranowo membagikan 1.500 zakat fitrah di Semarang. (Foto: Opsi/Humas Pemprov Jateng).
Editor: Yohanes Charles

Semarang – Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo memanfat momen malam takbiran dimanfaatkan untuk bertemu para penerima zakat fitrah di Kota Semarang, Minggu 1 Mei 2022.

Sekitar 1.500 zakat fitrah yang dikoordinasikan oleh Badan Amil Zakat Nasional Provinsi Jawa Tengah dibagikan.

Pentasyarufan atau penyerahan dilakukan simbolis oleh Ganjar di kompleks Masjid Raya Baiturrahman Semarang. 

Baca juga:

Dinkes Jabar bersama Kab/Kota Layani Pemudik

Tata Cara dan Bacaan Lengkap Salat Idul Fitri

Selain penyerahan langsung di acara tersebut, Ketua Baznas Jateng sekaligus Ketua Umum Yayasan Pusat Kajian dan Pengembangan Islam (YPKPI) Masjid Raya Baiturrahman, KH Ahmad Darodji menjelaskan, sebagian juga diantarkan langsung ke penerima.

“Lha niki alhamdulillah, kemarin kan Pak Presiden juga memberikan BLT to. Hari ini yang belum mendapatkan itu, menerima zakat fitrah, alhamdulillah,” ucap Ganjar dalam sambutannya.

Di acara tersebut, Ganjar menyerahkan secara simbolis pada lima orang penerima zakat fitrah dari berbagai latar belakang. Mulai pengumpul rosok, tukang parkir, hingga penjual koran.

“Dua tahun lebih kita tidak bisa berkumpul seperti ini, hari ini alhamdulillah besama Romo Kiai dan Baznas kita membagikan zakat fitrah kita,” kata Ganjar, seusai penyerahan.

Kesempatan seperti ini, imbuhnya, sekaligus jadi momentum untuk mengetahui kondisi masyarakat. Terutama yang berkaitan dengan pandemi.

“Ternyata sebagian besar sudah vaksin booster, tapi masih ada yang (vaksin) ke satu, maka sebenarnya ini cara spontan untuk bisa tahu sehingga mereka perlu kita dampingi agar mau divaksin,” beber gubernur.

Ganjar berharap, penerima zakat fitrah bisa mendapatkan manfaat dari bantuan.

“Mudah-mudahan ini manfaat,” ujarnya. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya