Jakarta - Penyanyi solo Mawar de Jongh mendaur ulang lagu Cinta Pertama dan Terakhir yang diciptakan dan dipopulerkan oleh biduanita sekaligus bintang film Sherina Munaf.
Lewat keterangan tertulisnya, Mawar de Jongh mengatakan bahwa dirinya merasa sangat senang karena diberikan kepercayaan untuk membawakan kembali Cinta Pertama dan Terakhir, yang versi aslinya dirilis pada 2009 silam.
"Ini adalah salah satu lagu yang aku dengarkan dari dulu. Aku suka sekali menyaksikan Kak Sherina menyanyikan lagu ini saat aku masih kecil," kata Mawar, dikutip Opsi pada Jumat, 21 Juli 2023.
"Jadi, sebuah kehormatan bisa membawakan kembali lagu yang berkisah tentang seseorang yang telah menemukan cinta sejatinya," tuturnya.
Versi asli single Cinta Pertama dan Terakhir masuk dalam album ke-5 milik Sherina yang bertajuk Gemini. Menyanyikan ulang lagu ini, diakui Mawar sebagai tantangan tersendiri.
"Menyanyikannya membuatku tertantang untuk bisa menyampaikan perasaan dan pesan lagunya dengan baik. Di sisi lain, verse “Cinta Pertama dan Terakhir” mengingatkanku pada keluarga. Waktu itu, aku pernah merasa sedih dan sendirian," tutur Mawar.
"Aku juga tidak berani cerita ke orang lain. Ternyata, keluargaku punya feeling kalau ada anggotanya yang sedih, dan mereka merangkulku agar tak sedih lagi. Semoga kalian menikmati dan menyukai versi baru lagu ini," ucapnya.
Penyanyi solo, Mawar de Jongh. (Foto: Istimewa)
Dirilis di bawah naungan label Trinity Optima Production, single Cinta Pertama dan Terakhir versi Mawar de Jongh hadir lengkap dengan video klipnya.
Proses syuting video musik dilakukan Mawar de Jongh di Joshua Tree National Park, Amerika Serikat, tepatnya saat ia dan keluarganya tengah berlibur di sana.
Digarap oleh videografer Leo Budirahardjo dan Dikka Afidick, video musiknya dibuat simple namun tetap artistik dengan nuansa syahdu nan sendu.
Baca juga: Gitaris Bless The Knights, Fritz Faraday Jadi Brand Ambassador Solar Guitars
Baca juga: Krisna Trias, Good Morning Everyone, dan Fyan Ahmad Ramaikan Panggung Swag Event
Saat ini, single Cinta Pertama dan Terakhir milik Mawar de Jongh sudah dapat didengarkan di berbagai platform pemutar musik digital. Sementara video klipnya juga sudah bisa disaksikan di situs berbagi video YouTube. []