Mamuju - Perempuan asal Bali, Munayasmin (21) melaporkan anak salah satu wakil bupati di Sulawesi (Barat). Musababnya, wanita ini mengaku ditipu hingga puluhan juta rupiah.
Munayasmin mengungkapkan, hingga kini anak wakil bupati berinisial NF itu belum mengembalikan uangnya sebesar Rp 65.000.000 .
"Saya bela-belain datang di Mamuju, untuk menemui NF, tapi sampai sekarang belum ketemu juga," kata Munayasmin kepada wartawan Opsi, Senin, 14 Maret 2022.
Menurut pengakuannya, dia sudah berusaha menemui orang tua NF yang tak lain adalah seorang wakil bupati. Namun, lanjutnya, tak ada titik terang penyelesaian masalah tersebut.
"Saya ke Mamuju untuk meminta pertanggungjawaban si NF, namun saya digertak," katanya.
Oleh sebab itu, Munayasmin mengambil langkah hukum dengan melaporkan peristiwa tersebut ke pihak kepolisian.
"Hari ini, saya sudah datang ke Polresta Mamuju," ujarnya.
Lebih lanjut, dia menjelaskan bahwa dirinya sudah kurang lebih sebulan berada di Mamuju untuk meminta kejelasan dari NF, terkait kapan masalah ini diselesaikan.
"Sudah lumayan lama saya di Mamuju," ucap Munayasmin.[]