Jakarta - Duo modern rock Normatif, kembali menyapa para pendengarnya lewat single baru bertajuk Meja Makan, dengan melibatkan nama Xadricta, seorang penyanyi pop asal Bandung sebagai kolaborator.
Dalam liriknya, lagu kolaborasi ini merupakan gambaran dari suasana meja makan keluarga yang menjadi ruang bagi orang tua untuk menyetir dan mendikte kehidupan anak mereka.
Bukan sekadar sindiran, kalimat utama dalam single ini hadir begitu berani berbunyi "Pada meja makan berisi arahan".
Sementara untuk urusan aransemen, duo beranggotakan Adri (gitaris) dan Ical (vokalis) kembali menyuguhkan identitas musik modern alternatif rock yang menjadi ciri khas mereka.
Dengan memadukan bass 808, distorsi gitar, melodi string, serta sample suara pisau bergesakan yang dijadikan hi hat, salah satu lagu dalam album Normatif II : Pengantar Manajemen Kekeluargaan ini memberikan nuansa alunan yang sangat enerjik dan elegan.
Di sisi lain, Xadricta sebagai kolaborator yang juga merupakan rekan kuliah dari duo kakak beradik ini, kebagian melahap lirik pada bagian verse kedua lagu Meja Makan, sekaligus memberikan efek kejut tersendiri.
Baca juga: Jevin Julian Lepas Single 20 50 (say that you love me)
Baca juga: Unit Punk Primitive Monkey Noose Sambangi Swag Event Saat Tur di Tanah Jawa
Saat ini, single Meja Makan milik Normatif feat Xadricta sudah bisa didengarkan di berbagai platform pemutar musik digital. []