Blangpidie - Semburan api yang keluar dari salah satu pom atau mesin pengisian minyak di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Dusun Alue Ara, Desa Pantee Cermin, Kecamatan Babahrot, Aceh Barat Daya (Abdya) bikin panik warga.
Kejadian ini diketahui berlangsung sekira pukul 09.20 WIB, pada Kamis, 6 Juli 2023.
Kobaran api muncul dari mesin pengisian minyak yang rusak akibat selang pompa melekat dan tertarik oleh mobil yang langsung tancap gas.
Petugas SPBU Fahmi mengatakan, kejadian bermula ketika salah satu mobil yang mengisi bahan bakar langsung pergi sedangkan nozzle atau pompa pengisi minyak masih melekat di tangki mobil.
"Padahal waktu itu kami sudah berteriak bahwa nozzle masih melekat di tangki mobil, mungkin karena dia tidak mendengar dan langsung pergi sehingga pom bensin langsung tercabut dan terbakar," kata Fahmi.
Dikatakan Fahmi, pengemudi tersebut tidak berniat melarikan diri, hanya saja dirinya tidak mengetahui kalau nozzle masih tersangkut di tangki mobil.
"Sekarang mobil itu masih di sini dan sudah di amankan oleh pihak Polsek Babahrot," katanya.
Informasi yang berhasil dihimpun, kejadian ini sempat membuat kepanikan akibat semburan api.
Api berhasil dipadamkan dan tidak merembet lebih jauh dan melukai baik petugas maupun masyarakat. []