Pilihan Sabtu, 09 Juli 2022 | 21:07

Oleh-oleh Khas yang Wajib Dibeli dan Dibawa Sepulang dari Danau Toba

Lihat Foto Oleh-oleh Khas yang Wajib Dibeli dan Dibawa Sepulang dari Danau Toba Souvenir dari Kawasan Danau Toba. (Foto: Kemenparekraf)
Editor: Tigor Munte

Medan - Ketika sedang berwisata ke Kawasan Danau Toba dan bermaksud membawa oleh-oleh untuk keluarga atau teman, sejumlah produk ekonomi kreatif direkomendasikan buat pengunjung. Ini daftarnya.

1. Kain Ulos

Sudah tidak dapat dipungkiri, kalau keindahan kain ulos khas Danau Toba memang membuat siapapun yang melihatnya ingin memilikinya. 

Kain Ulos. (Foto: Kemenparekraf)

Perlu tahu kalau kain ulos sering dikenakan oleh berjibun tokoh-tokoh publik di acara-acara resmi. 

Ada beragam model kain ulos yang bisa dicoba, misalnya songket, selendang, pakaian atas dan bawah, bahkan sampai bentuk sandal pun ada.

2. Cinderamata

Produk cinderamata atau kriya cocok untuk dijadikan buah tangan atau dekorasi rumah. Misalnya, tas rajutan yang cantik dan berwarna-warni, atau kipas-kipas yang anggun dan penuh dengan motif khas Batak.

Produk cinderamata. (Foto: Kemenparekraf)

Ada juga dekorasi ruangan seperti patung, pahatan, ornamen, lukisan, dan boneka yang terbuat dari bahan daur ulang.

3. Camilan

Boleh dicicip produk camilan khas Danau Toba. Ada macam-macam camilan atau makanan ringan yang bisa dibungkus untuk disantap di rumah bersama keluarga. 

Kacang Sihobuk. (Foto: Grid.id)

Mulai dari olahan dodol, kacang, kerupuk kulit ikan patin, jamur, serta kue yang unik dan dijamin rasanya.

4. Kopi dan Teh

Untuk yang suka ngopi atau ngeteh, jangan lupa untuk seruput kopi dan teh khas Sumatera Utara. 

Kopi dan teh. (Foto: Kemenparekraf)

Berasal dari perkebunan kopi dan teh yang berkualitas, aroma dan cita rasa yang dihasilkan bikin tenang hati. 

Cocok untuk diminum saat sedang sendiri maupun bersama rekan-rekan. Bubuk kopi atau tehnya bisa juga dibungkus untuk diseduh sendiri di rumah. []

 

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya