Jakarta - Dua pekan pasca Tragedi Kanjuruhan yang menelan korban ratusan jiwa, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mencopot Kapolda Jawa Timur Irjen Nico Afinta.
Nico digeser ke jabatan Sahlisosbud Kapolri, sesuai dengan Surat Telegram Kapolri nomor: ST/2134/X/KEP/2022.
“Ya, betul mutasi dalam rangka tour of duty dan tour of area,” kata Kadiv Humas Polri Irjen Dedy Prasetyo, Senin, 10 Oktober 2022.
Selanjutnya jabatan Kapolda Jawa Timur diemban Irjen Teddy Minahasa Putra. Sebelumnya, Irjen Teddy menjabat sebagai Kapolda Sumatera Barat.
Baca juga:
Tim Bentukan Jokowi untuk Tragedi Kanjuruhan Bekerja Simultan, Simak Hasilnya
“Mutasi adalah hal yang alamiah di organisasi Polri dalam rangka promosi dan meningkatkan kinerja organisasi,” ujar Dedy dikutip dari laman Humas Polri, Selasa, 11 Oktober 2022.
Kapolri juga menunjuk Brigjen Asep Edi Suheri sebagai Wakabreskrim Polri. Posisi Wakabareskrim sebelumnya kosong setelah Irjen Syahardiantono mengemban tugas sebagai Kadiv Propam Polri. []