Daerah Rabu, 13 Juli 2022 | 07:07

Peduli Lingkungan, Pemprov Sulbar Canangkan Penanaman 1,2 Juta Mangrove

Lihat Foto Peduli Lingkungan, Pemprov Sulbar Canangkan Penanaman 1,2 Juta Mangrove Rapat pencanangan gerakan penanaman 1,2 juta pohon mangrove disepanjang pesisir pantai Sulbar. (Foto: Opsi/Eka Musriang)
Editor: Rio Anthony Reporter: , Eka Musriang

Mamuju - Sebagai bentuk kepedulian terhadap ekosistem lingkungan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Barat (Sulbar), mencanangkan penanaman 1,2 juta pohon mangrove.

Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Kehutanan (Kadishut) Sulbar, Hamzah, saat dikonfirmasi wartawan, Selasa, 12 Juli 2022.

Hamzah mengungkapkan, pihaknya mencanangkan gerakan penanaman 1,2 juta pohon mangrove disepanjang pesisir pantai Sulbar.

"Ini merupakan bagian dari pelestarian ekosistem mangrove untuk merehabilitasi kembali lahan pesisir," kata Hamzah.

Ia juga mengungkapkan, output yang ingin dicapai yakni membangun komitmen bersama dari sisi tugas dan fungsi, termasuk masukan dari pemerhati lingkungan yang sangat dibutuhkan perannya.

"Rencananya pelaksanaan tanam 1,2 juta pohon mangrove ini dilaksanakan pada momen peringatan hari menanam pohon Indonesia pada 28 November 2022 mendatang," katanya.

Hamzah menjelaskan, pihaknya akan memetakan titik yang akan menjadi lokus penanaman pohon mangrove.

"Kita butuh 125 hektar lahan sepanjang pinggir pantai mulai dari Polman sampai Pasangkayu," kata Hamzah.

Setelah penentuan lokasi, kata dia, selanjutnya pihaknya akan menyiapkan bibit sesuai kondisi lokasi yang ingin ditanami.

"Penentuan bibit juga akan dipastikan sesuai kebutuhan," katanya. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya