Mamuju - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Barat (Sulbar) diminta tidak menyalahi aturan terkait penyelenggaraan Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov).
Hal tersebut disampaikan Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulbar, Abdul Halim, saat diwawancarai Opsi.id, Jumat, 15 April 2022.
Halim mengungkapkan, Porprov ke IV Sulbar sudah disepakati diselenggarakan di Kabupaten Mamuju.
"Ini sudah menjadi kesepakatan bersama," kata Halim.
Sehingga, kata politisi PDIP itu, Pemprov Sulbar tidak boleh seenaknya memindahkan penyelenggaraan Porprov ke kabupaten lain.
"Dana Porprov juga diperuntukkan bagi Kabupaten Mamuju dan tidak mungkin mau merubah nomenklatur anggaran ke kabupaten lain," katanya.
Sebelumnya, Ketua Komite Olah Raga Nasional Indonesia (KONI) Sulbar, Ali Baal Masdar (ABM) mengungkapkan, Pemkab Mamuju terancam batal menjadi tuan rumah Porprov ke IV Sulbar.
Hal tersebut disampaikan Ali Baal Masdar, saat diwawancarai wartawan, Kamis, 7 April 2022.
Ali Baal Masdar mengungkapkan, tuan rumah Porprov ke IV Sulbar yang pelaksanaannya ditargetkan akhir tahun 2022, masih bisa bergeser.
"Kita akan bicarakan, apakah pasti kita akan laksanakan di Mamuju atau tidak, tergantung dari kesiapan dia (Pemkab Mamuju)," kata Ali Baal. []