Siantar – Sejumlah penyapu jalan dan pengemudi becak motor (betor) sampah di Kecamatan Siantar Barat merasa terharu dan mengucapkan terima kasih kepada Wali Kota Siantar, Susanti Dewayani.
Di tengah kesibukannya, Susanti menyempatkan diri untuk datang dan berinteraksi dengan mereka di Tempat Pembuangan Sementara (TPS) sampah di Jalan Kasti, Kelurahan Banjar, Kecamatan Siantar Barat.
Salah seorang petugas kebersihan, Ayu, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kehadiran Susanti. “Terima kasih atas perhatian Ibu Wali Kota kepada kami. Kehadiran beliau merupakan pemacu semangat bagi kami untuk terus bekerja menjaga kebersihan Kota Siantar, khususnya di wilayah Kecamatan Siantar Barat,” ujarnya.
Susanti menyapa dan berbincang dengan para petugas kebersihan. Selain membahas persoalan pekerjaan, ia juga menanyakan jadwal dan kabar para pejuang kebersihan tersebut.
Sebagai penambah semangat untuk bekerja, Susanti memberikan rezeki kepada seluruh petugas kebersihan yang hadir. “Horas!” sapa Susanti kepada para petugas kebersihan sembari masuk ke mobilnya.[]