Majene - Peduli warga kurang mampu di Kabupaten Majene, Sulawesi Barat (Sulbar) yang terdampak kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi, polisi memberikan bantuan.
Kali ini, pihak kepolisian menyalurkan Bantuan Sosial (Bansos) di wilayah Kecamatan Pamboang, Majene, Sulbar, Rabu, 28 September 2022.
Kasat Binmas Polres Majene, AKP Soewarno Kasimin mengungkapkan, pihaknya gencar menyalurkan Bansos kepada masyarakat kurang mampu pasca penyesuaian harga BBM.
"Penyaluran Bansos ini merupakan bentuk kepedulian kami untuk meringankan beban warga yang terdampak kenaikan harga BBM," kata Soewarno Kasimin.
Sebelum menyalurkan Bansos, kata dia, pihaknya terlebih dahulu mengecek kondisi ekonomi warga yang menjadi sasaran dalam program tersebut.
"Jadi, kami melihat langsung kondisi calon penerima dulu, supaya tepat sasaran," katanya.
Penyaluran Bansos kepada warga kurang mampu pun akan dilaksanakan secara berkelanjutan. []