Aceh Barat Daya - Muhammad (23) warga Desa Blang Seunong Kecamatan Bidari, Aceh Timur diduga menjadi korban begal temannya sendiri.
Kejadiannya berlangsung pada, Selasa malam, 5 Juni 2022 di kawasan Dusun Pasi Tinggi Desa Pantee Labu.
Akibatnya, korban mengalami luka berat di bagian leher akibat dibacok dengan parang. Sementara pelaku diduga teman korban berinisial Z (17 ) warga Desa Suka Damai.
Kapolres Aceh Timur AKBP Mahmun Hari Sinurat melalui Kapolsek Pantee Bidari Iptu JM Tambunan mengatakan, peristiwa itu berlangsung sekira pukul 19:30 WIB.
Saat itu korban dihubungi melalui telepon genggam oleh pelaku dan meminta untuk dijemput di rumahnya.
Lanjutnya, dalam perjalanan menjemput pelaku ke rumahnya dengan sepeda motor untuk di antar ke suatu tempat. Dalam perjalanan atau tepat di TKP pelaku minta berhenti untuk kencing sementara korban menunggu di atas kendaraan.
"Tanpa di ketahui korban tiba-tiba dari arah belakang pelaku kemudian membacok bagian belakang leher korban menggunakan parang hingga korban jatuh dari sepeda motor," ucapnya.
Saat korban terjatuh, lanjutnya, pelaku kembali mengayunkan parangnya namun korban berhasil menghindar dan dalam keadaan terluka dengan meninggalkan sepeda motor dan HP.
Korban kemudian meminta bantuan dengan mendatangi rumah warga. Warga lalu membawa korban ke Puskesmas.
"Saat ini didatangi lokasi kejadian, sepeda motor dan HP milik korban sudah tidak ada dan diduga dibawa kabur oleh pelaku. Saat ini pelaku masih dalam pencarian dan penyelidikan," katanya.[]